Sosial Media, RANCAH POST – Baru-baru ini di media sosial telah beredar sebuah kisah yang sukses bikin semua orang terenyuh.
Bagaimana tidak, kisah ini menceritakan tentang driver ojol yang pesan minuman untuk seorang pengemis.
Kisah ini mulanya dibagikan oleh akun Twitter @sayamandor, pada Minggu 10 November 2019.
Dalam cuitannya, pria yang bekerja sebagai pengemudi ojek online ini menceritakan jika dirinya baru saja mendapatkan sebuah orderan dari seorang customer yang order minuman kepadanya.
Menariknya, si customer tersebut meminta agar minuman yang ia pesan kepada seorang ibu-ibu yang tengah berada di dekat rel kereta api.
Ternyata ibu-ibu yang dimaksud tersebut adalah seorang pengemis yang sedang bersama dua anaknya.
Usai pesanan minuman selesai dibuat, sang driver ojol pun lantas bergegas untuk mengantarkan pesanan tersebut kepada ibu-ibu tadi.
Saat sampai ke tempat tujuan untuk mengantarkan minuman, driver ojol ini sempat mengabadikan momen tersebut menggunakan kamera ponselnya.
Tampak wajah ibu dan kedua anaknya sangat gembira ketika menikmati dua gelas minuman tersebut.
Usut punya usut, ternyata pemesan dan yang membayar minuman itu adalah memiliki profesi yang sama dengannya, yakni menjadi tukang ojek online.
Hal tersebut baru ia ketahui setelah dirinya melihat seorang driver ojol yang berada di seberang ibu pengemis dan dua anaknya itu.
Dia mencoba untuk menghampiri driver ojol yang memesan minuman kepadanya. Namun sayang, orang tersebut malah bergegas pergi sebelum ia berhasil menghampirinya.
“yang order ternyata seorang driver gojek abang gojek ngeliat gua dan pas mau gua samperin dia kabur semoga rejekinya lancar bang dan diberikan kesehatan jasmani dan rohani,” tulis akun @sayamandor dalam cuitannya.
yang order ternyata seorang driver gojek
abang gojek ngeliat gua dan pas mau gua samperin dia kabur
semoga rejekinya lancar bang dan diberikan kesehatan jasmani dan rohani pic.twitter.com/bgKsUwTkr0— du (@wandidudu) November 10, 2019
Sontak saja kisah driver ojol pesan minuman untuk pengemis ini menjadi sorotan warganet di media sosial.
@nandagettri, “Salah satu alesan kenapa pengen bgt punya penghasilan sendiri; pengen berbagi ke orang2 yg butuhin kaya gini.”
@prasetyoriky, “Semoga setiap kebaikan mas dan abang ojol mendapatkan keberkahan dunia akhirat, Aamiin.”
BACA JUGA: Tanpa Risih Abang Driver Ojol Makan Nasi Bungkus Bareng Kucing, Aksinya Bikin Netter Kagum
@GoRidePetualAng, “Rezeki berlimpah atas kebaikan hati abang ojek daring nya nih. Amin”