Penyebab penuaan dini sangat perlu diperhatikan agar wajah Anda tetap cantik dan cerah berseri. Penuaan dini adalah proses penuaan kulit yang lebih cepat dari biasanya.
Penuaan dini sering dijumpai pada orang-orang yang terbilang masih muda tapi sudah terlihat tua dengan timbulnya berbagai kerutan di wajah.
Untuk itu, kalian harus merawat kulit dengan benar agar penuaan dini tidak terjadi. Penuaan bisa terjadi ditandai dengan munculnya kerutan, garis-garis halus, bintik-bintik hitam dan lain sebagainya.
Hal tersebut bisa terjadi bukan hanya pada orang berusia lanjut, namun bisa juga terjadi saat usia Anda masih muda. Penuaan dini bisa terjadi karena ada penyebab atau alasannya.
Penyebab Penuaan Dini
Berikut ini beberapa kebiasaan buruk yang mesti Anda tinggalkan yang bisa menjadi penyebab penuaan dini dan cara mencegahnya.
Posisi tidur
Ternyata bagaimana posisi Anda ketika tidur bisa berpengaruh pada kulit. Mungkin tidur dengan posisi menyamping selalu jadi andalan yang membuat Anda nyaman.
Namun perlu Anda ketahui, tidur dengan posisi tersebut dapat merusak kulit. Beban berat banda Anda akan menempel pada pipi yang akan menyebabkan keriput dan garis-garis pada kulit Anda.
Garis-garis patahan dapat terjadi lantaran distorsi pada kulit yang diakibatkan oleh kompresi selama tertidur. Untuk itu, disarankan untuk mengubah posisi tidur agar tidak mempengaruhi kulit Anda.
Konsumsi rokok dan alkohol
Merokok menurut beberapa penelitian memang membuktikan memiliki kaitan yang erat dengan penuaan yang lebih cepat dari yang seharusnya.
Tak hanya itu, sering minum alkohol yang berlebihan juga dapat menjadi salah satu penyebab penuaan dini. Untuk itu hindarilah merokok dan minum alkohol berlebihan agar kulit Anda tetap terjaga dan terhindar dari penuaan dini.
Kebiasaan makan
Apa yang Anda konsumsi tentunya dapat memiliki peran dan pengaruh pada kulit. Jika Anda merupakan orang yang gemar makan permen, terdapat kemungkinan bahwa hal ini dapat memberikan pengaruh pada kulit dengan parah.
BACA JUGA: 6 Manfaat Buah Ciplukan Untuk Kesehatan
Karena terlalu banyak asupan gula bisa menyebabkan glycation dalam darah yang dapat merusak kolagen pembuluh darah. Tak hanya itu, keriput dan garis-garis halus pun akan mulai timbul.
Disarankan untuk mencampur makan Anda dengan bahan-bahan makanan yang bervitamin dan membuat kulit lebih baik.
Tidak menghapus makeup saat tidur
Usai beraktivitas seharian, tidur adalah satu hal yang paling dinanti semua orang. Pulang ke rumah dalam keadaan lelah lalu tidur tanpa terlebih dahulu menghapus makeup bisa menyebabkan munculnya garis-garis halus dan keriput di wajah.
Tak hanya itu, kebiasaan buruk tidur tanpa menghapus makeup dapat menjadi penyebab juga munculnya jerawat di kulit. Jika ingin menghindari penuaan dini, bersihkan wajah terlebih dahulu sebelum Anda pergi untuk tidur.
Kurang tidur
Kurang tidur biasanya disebabkan oleh kegiatan atau malamnya Anda susah tidur. Tidak mendapatkan tidur cukup akan menimbulkan keriput pada kulit Anda.
Tak hanya itu, kurang tidur juga bisa menyebabkan masalah kecantikan yang lainnya, salah satunya mata panda. Cobalah untuk mengatur pola tidur Anda dengan sebaik mungkin. Agar kualitas tidur Anda tetap baik.
Minum kopi
Minum secangkir kopi di pagi hari seakan sudah menjadi kebiasaan dan gaya hidup zaman sekarang. Tetapi ternyata, kebiasaan tersebut bisa menjadi salah satu penyebab kulit Anda cepat keriput.
Hal itu karena kopi menurunkan dehydroepiandrosterone (DHEA), hormon yang membuat penampilan lebih awet muda dan mengurangi peradangan.
Kadar hormon tersebut akan mulai menurun secara alami seiring usia Anda bertambah dan minum kopi juga bisa mempercepat proses tersebut. Untuk itu, batasi minum kopi dan jangan berlebihan, cukup mengkonsumsi 2 gelas saja perhari.
BACA JUGA: Manfaat Daun Kelor Untuk Wajah, Bisa Bikin Semakin Cantik Berseri
Nah, itu tadi teman-teman kebiasaan buruk yang bisa jadi penyebab penuaan dini di wajah Anda. Terapkan gaya hidup sehat agar Anda bisa mencegah penuaan yang datang belum pada waktunya. Semoga bermanfaat.