Viral Video, RANCAH POST – Berkendara di luar jalan aspal atau sering disebut offroad memang menjadi kegemaran tersendiri bagi yang punya adrenalin tinggi.
Gak ketinggalan pasti kalian tahu bagaimana serunya bermotor ria sembari melalui medan-medan yang sangat ekstrim, apalagi berada di alam bebas.
Pengalaman seru dan tak akan terlupakan saat melewati medan yang sulit, tentunya akan menimbulkan sensasi memacu adrenalin yang sangat mengasyikan dan pastinya bisa melihat keindahan alam yang begitu memanjakan mata.
Seperti halnya para pengendara motor ini, mereka begitu terampil dalam mengendari motornya meski berkendara di area pesawahan yang mungkin untuk sebagian orang akan sulit melaluinya.
Bukan sembarang offroad atau ngetril, para pengendara motor lihai ini berkendara sambil mengangkut sekarung gabah di sawah.
Tentu saja aksi memukau para pengendara motor layaknya crosser handal ini langsung banjir pujian dari netizen dan video mereka pun menjadi viral di media sosial.
Dalam video yang tengah viral itu terlihat suasana pesawahan yang baru saja memanen padi.
Namun terdapat hal yang tak biasa, ketika isi rekaman video itu memperlihatkan dua pemotor yang tengah mengangkut sekarung gabah menggunakan motornya.
Biasanya orang sangat berhati-hati dalam membawa gabah dengan menggunakan motor, lantaran sekarung gabah ini isinya sangat berat. Jika tidak terampil dalam menggendarai motor tak menutup kemungkinan akan membuat Anda terjatuh dan bisa mengalami cedera.
Namun berbeda hal dengan dua pemotor yang tak diragukan lagi kemampuannya. Mereka memacu kencang motornya untuk melompat atau jumping melewati terasering layaknya pembalap motocross yang sudah profesional.
BACA JUGA: Dua Bocah Terjungkal Saat Lakukan Aksi Ngetrek, Netizen: Motor Gituan Buat Trail!
Sontak saja aksi mereka ini menuai berbagai pujian dan decak kagum dari para netizen yang melihat video tersebut.
mas_tomm, “Itu mesin upgrade, gak mungkin mesin biasa bawa beban seberat itu bisa loncat. Lgi pula yg bwa juga profesional, loncat gitu susah bagi orang awam”
tatuktabutet01178_b_sinaga28, “Utung gk jatuh da gk tumpa to isi karung”
erynirwana, “Our amazing countrymen”