Cara mengatasi hp cepat panas – Selain ghost touch ada permasalahan lain yang dapat memperpendek usia dari smartphone yang kita miliki yaitu mudahnya barang elektronik tersebut menjadi panas atau yang biasa disebut overheat.
Overheat sendiri merupakan suatu kondisi dimana ponsel mengeluarkan panas berlebih yang jika terus dibiarkan akan membuat ponsel tersebut nge-hang atau bahkan bisa memicu ledakan.
Kondisi overheat tersebut pastinya sering dialami oleh para pengguna ponsel pintar baik itu yang berbasis Android maupun iOS, terutama bagi Anda yang gemar bermain game-game berat seperti PUBG Mobile, Free Fire, Mobile Legends dan lain sebagainya.
Jika ponsel Anda menjadi sering cepat panas, jangan khawatir karena Rancah Post punya cara khusus untuk mengatasinya.
Namun, sebelum mengetahui cara mengatasinya, alangkah baiknya jika Anda mengetahui penyebab dan alasan mengapa hp Android Anda menjadi panas. Kuy, langsung aja simak pembahasan berikut ini.
Penyebab HP Cepat Panas dan Cara Mengatasinya
1. Bermain Game Terlalu Lama
Salah satu penyebab hp cepat panas dan baterai cepat habis adalah dikarenakan Anda bermain game dalam waktu yang cukup lama.
Terlebih jika game yang Anda mainkan adalah game online yang memiliki grafis tinggi semisal PUBG Mobile, Call Of Duty Mobile dan lain-lain.
Sebaiknya, Anda cukup bermain 1-2 jam saja. Lalu kemudian, istirahatkan sejenak ponsel Anda. Hal ini juga akan berguna agar baterai ponsel Anda tidak cepat rusak.
2. Menonton YouTube Terlalu Lama
Tak cuma karena bermain game, menonton video di YouTube terlalu lama pun akan membuat ponsel Anda overheat.
Apalagi kegiatan menonton YouTube membutuhkan koneksi internet yang stabil dan hal tersebut membutuhkan daya yang sangat besar.
3. Telalu Banyaknya Aplikasi Yang Berjalan di Latar Belakang
Terlalu banyak menjalankan aplikasi di waktu yang bersamaan atau yang biasa di sebut multitasking juga dapat membuat hp Anda menjadi cepat panas dan boros baterai.
Terlebih jika aplikasi yang Anda jalankan secara bersamaan tersebut memerlukan koneksi internet, hal tersebut akan membuat beban CPU menjadi lebih berat.
Cara Mengatasi Hp Cepat Panas
Setelah Anda mengetahui penyebabnya, sekarang Anda harus tau bagaimana cara untuk mengatasinya.
1. Gunakan Charger Original
Menggunakan sembarang charger selain akan membuat hp menjadi lebih cepat panas juga bisa saja mengakibatkan kerusakan lain seperti terjadinya ghost touch.
Untuk itu, sebaiknya gunakan charger original yang sesuai dengan tipe dan merek hp yang Anda gunakan.
2. Nonaktifkan WiFi, Bluetooth dan GPS
Banyak dari pengguna smartphone yang membiarkan WiFi, Bluetooth dan GPS mereka tetaf aktif meskipun sedang tidak digunakan.
Ketiga fitur tersebut jika dibiarkan akan menyebabkan hp menjadi panas. Jadi jika sudah selesai digunakan sebaiknya segera di nonaktifkan kembali.
3. Jauhkan Smartphone dari Sinar Matahari
Selain membuat ponsel menjadi panas, mengalami kontak langsung dengan sinar matahari juga akan mengakibatkan layar sentuh ponsel Anda menjadi tidak berfungsi.
Jadi, jika Anda sedang beraktivitas diluar ruangan, lindungi smartphone Anda agar tidak terpapar langsung oleh sinar matahari.
4. Hindari Lokasi Susah Sinyal
Kurang optimalnya sinyal dari provider yang Anda gunakan juga bisa membuat handphone Anda cepat panas.
Aktifkan mode pesawat atau matikan handphone Anda ketika Anda sedang berada dilokasi dengan sinyal minim.
BACA JUGA: Trik Ampuh! Begini Cara Mengatasi HP Kemasukan Air
Itulah beberapa penyebab hp cepat panas dan cara mengatasinya, semoga tips bermanfaat serta bsa menambah pengetahuan Anda.