Sosial Media, RANCAH POST – Menjadi seorang pengemudi ojek online memang tidaklah mudah, terdapat banyak kendala yang harus dihadapi.
Menjadi seorang driver ojek online belakang ini memang selalu jadi sorotan publik, lantaran banyak kisah pilu yang dialami beberapa dari mereka.
Menjadi seorang driver ojol pada beberapa bulan terakhir ini memang semakin banyak yang merasa bahwa mata pencahariannya kian sulit untuk dijalankan.
Beberapa faktor memang cukup mempengaruhi hal tersebut, seperti aturan insentif yang kian ketat. Untuk Anda yang sering kali menggunakan jasa para driver ojol ini, pasti pernah mendengar keluhan yang mereka rasa.
Tak dapat dipungkiri lagi, berprofesi sebagai driver ojol seakan menjadi trend tersendiri. Hal ini menilik pada 4-5 tahun silam driver ojol belum berlipat-lipat banyaknya ketimbang sekarang.
Banyaknya yang menjadi driver ojol menjadikan persaingan ketat untuk mendapatkan penumpang. Terlebih lagi pesaing tak hanya datang dari satu perusahaan, namun juga datang dari perusahaan transportasi lain.
Menjalankan profesi sebagai driver ojol pada zaman sekarang ini tak hanya dilakukan oleh kaum pria, namun para kaum wanita juga mulai merambah pada profesi ini.
Bukan tanpa alasan para wanita menjalankan profesi sebagai driver ojol, namun apa boleh buat tuntutan ekonomi yang membuat mereka rela melakukan pekerjaan ini.
Pada beberapa waktu lalu publik sempat dibuat heboh dengan seorang ibu yang narik penumpang ojek online sembari membawa anaknya yang masih bayi.
Hal itu ia lakukan demi menghidupi anak-anaknya agar bisa memenuhi kebutuhannya sehari-hari.
Beranjak dari kisah tersebut, kini kembali beredar sebuah potret ibu driver gojek yang sedang terlelap tidur didepan sebuah toko pada malam hari.
Potret tersebut dibagikan oleh salah satu pengguna media sosial Twitter @JambiCintaDamai.
Salut lihat ibu ini
Beliau salah satu driver @gojekindonesia kota jambi
Nyari uang sampai shubuh hingga tertidur di depan tokoGk pernah ada rasa takut dalam diri ibu walaupun ada pesanan di jam2 12-4 pagi
Cc@YoGojekYo @gojek24jam @kejO_Online pic.twitter.com/72XcGAW00c— M.Maruf Gojek Jambi 🇮🇩🇮🇩🇮🇩 (@GojekJambi) August 23, 2019
Terlihat dalam unggahannya, seorang ibu yang masih menggunakan sepatu lengkap dengan jaket ojek online tertidur didepan sebuah toko.
Tanpa alas apapun ia terlelap tidur dilantai dan angin malam yang dingin seakan tak membuatnya risau.
Dalam keterangan yang diunggah, diketahui ibu driver ojol ini berada di jambi dan ia mencari uang sampai waktu Subuh hingga membuatnya tertidur didepan toko.
Ditulis juga dalam keterangan tersebut, ibu driver ojol ini tak pernah merasa takut walaupun ada pesanan pada pukul 12 malam hingga 4 dini hari.
BACA JUGA: Tak Sengaja Jatuhkan Pesanan Pelanggan, Begini Kisah Pilu Driver Ojol Kena Suspend
Perjuangan yang dilakukan ibu driver ojek online ini membuat warganet merasa terharu dan salut melihatnya.
@Mrh_Raden, “Untuk ibunya, semoga diberi kesehatan selalu, aamiin”
@Semmy95927030, “Semoga di bukakan rejeki seluas-luasnya. Amin”
@pandawlndari21, “Ibu semoga sehat selalu, semoga tetap dalam lindungan allah swt 😇dan semoga gacor orderannya 🧡”