Kuliner, RANCAH POST – Membahas soal makanan yang ada di Indonesia seakan tak ada habisnya. Begitu beragam resep makanan yang tersedia mulai dari sabang sampai merauke.
Sebentar lagi kita akan menyambut datangnya hari raya Idul Adha yang jatuh pada tanggal 11 Agustus 2019.
Hari raya Idul Adha disebut juga sebagai hari raya Kurban, pada hari ini diperingati peristiwa kurban, yaitu ketika Nabi Ibrahim AS, yang bersedia untuk mengorbankan putranya untuk Allah, kemudian sembelihan itu digantikan oleh-Nya dengan domba.
Pada momen hari raya Idul Adha yang spesial ini pastinya Anda ingin menyiapkan hidangan yang spesial juga. Mungkin Anda masih bingung mau memasak hidangan apa.
Nah, kami memiliki rekomendasi salah satu masakan untuk dihidangkan pada keluarga saat di hari raya Idul Adha, yakni semur daging sapi. Yuk langsung simak aja resep dan cara membuatnya.
Resep Semur Daging Sapi
Bahan
300 gram daging sapi
5 siung bawang merah
4 siung bawang putih
5 buah kentang ukuran sedang
50 gram soun
Daun Salam
Buah Tomat
Kecap manis
Kayu Manis
Cabai merah besar
Jahe
Cara Membuat Semur Daging Sapi
Langkah yang pertama yang harus Anda lakukan, yakni tumbuk dan haluskan bumbu, seperti bawang merah, bawang putih, dan cabai merah yang sudah Anda siapkan tadi.
Setelah itu, siapkan wajan dan panaskan minyak goreng lebih dulu, lalu tumis dan masak bumbu yang telah selesai dihaluskan tadi.
Sambil memasaknya Anda bisa menambahkan jahe dan daun salam sesuai takaran. Apabila tumisan bumbu halus tadi sudah cukup matang dan tercium bau harum.
Selanjutnya Anda bisa memasukkan daging sapi yang sudah dipotong-potong sesuai selera bersama bumbu tadi. Aduk-aduk dan masak daging dengan api yang kecil sampai daging tersebut menjadi berubah warnanya.
Kemudian, tambahkan air secukupnya, dan masukkan kentang yang sudah disiapkan. Beri garam, merica, gula pasir, kayu manis, dan kecap manis sesuai takaran.
Tumis kembali sampai daging sapi dan kentang yang dimasak menjadi matang merata dan empuk.
Sesudah itu, semur daging sapi yang sudah matang tuangkan ke wadah atau mangkuk. Cocok dimaka dengan nasi hangat agar menambah kenikmatannya.
BACA JUGA: Resep dan Cara Membuat Sate Kambing Nikmat dengan Bumbu Praktis
Secara keseluruhan dalam membuat dan bahan yang diperlukan ketika membuat semur daging sapi cukup sederhana dan pastinya Anda tidak akan kesulitan dalam membuatnya. Selamat mencoba, guys!