Berita Sosial Media, RANCAH POST – Di zaman sekarang ini memang tidak mudah mencari pekerjaan, sekalipun bagi mereka yang bergelar sarjana.
Terlebih bagi mereka penyandang tunarungu, sulit baginya untuk berkarya dan bekerja seperti layaknya orang lain.
Tapi beberapa tahun belakangan ini, tak sedikit dari mereka yang mendapatkan kesempatan untuk bisa berkarya dan bekerja, salah satunya di dunia industri kuliner.
Dan belum lama ini sebuah restoran cepat saji mendadak viral setelah menawarkan kesempatan bekerja bagi penyandang tunarungu.
Hal itu diketahui setelah salah seorang pengguna Twitter pemilik akun @Ohhb_, bernama Cikgu Brian membagikan pengalamannya di gerai A&W Petaling Jaya, Malaysia.
Restoran ayam goreng asal Amerika itu tak hanya dikelola oleh orang tua dan kaum difabel, tapi juga menggunakan bahasa isyarat untuk berkomunikasi satu sama lain.
“A&W Petaling Jaya mendapatkan rasa hormat dari saya karena mempekerjakan mereka yang memiliki keterbatasan pendengaran dan para orang tua. Restoran ini bukan hanya berorientasi untuk keluarga saja tapi juga memberi staf kesempatan untuk merasa diinginkan dan dihormati. Sangat menyenangkan melihat mereka berkomunikasi dengan bahasa isyarat! Salut!”, tulisnya.
Cuitannya itu pun hingga kini telah dibagikan sebanyak 2.800 kali dan menuai beragam komentar dari para netizen.
BACA JUGA: Viral Kisah Wanita Penyandang Disabilitas Jadi Driver GrabFood, Pelanggan Dibuat Terenyuh
Beberapa dari mereka juga ada yang membagikan lokasi serta gerai makanan cepat saji lainnya yang juga mempekerjakan orang tua dan penyandang disabilitias.