Berita Selebriti, RANCAH POST – Kabar duka datang dari dunia musik Tanah Air. Penyanyi Pop Sunda Asep Darso meninggal dunia di atas panggung di Soreang, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, pada Minggu (14/7).
Kabar mengenai berpulangnya anak dari musisi pop Sunda legendaris Darso itu juga ramai beredar dalam pesan broadcast.
“Innalillahi wainailaihi rojiun, parantos ngantunkeun salah sahiji seniman Dynasti Darso, Asep Darso nembe di RSUD Soreang. Mugi almarhum husnul khotimah, Aamiin YRA. Rumah Duka di Parahyangan Kencana Soreang”, begitu isi pesan tersebut.
Saat dihubungi, Humas RSUD Soreang, Arif, membenarkan kabar duka itu. Mendiang sang penyanyi pun dibawa ke rumah sakit sudah dalam kondisi meninggal dunia.
“Pukul 16.40 WIB, datang sudah meninggal dunia”, ujarnya. Asep Darso diduga mengalami serangan jantung dan kini jenazahnya sudah dibawa ke rumah duka.
Arif berujar, Asep diduga meninggal dunia karena serangan jantung. “Diindikasikan serangan jantung,” ujarnya.
BACA JUGA: Kondisinya Mengkhawatirkan, Istri Agung Hercules Ungkap Penyakit yang Diderita Suami
Dari informasi yang diterima, Asep Darso meninggal saat manggung di daerah Soreang. “Meninggalnya pas manggung katanya,” imbuh dia.
Ia pun menambahkan bahwa jasad Asep sudah dibawa oleh keluarga ke rumah duka. “Langsung dibawa ke rumah duka sama pihak keluarga,” pungkas dia.