Info Gadget Terbaru, RANCAH POST – Usai merilis Y17 dan Y3, Vivo kembali kedapatan memiliki dua perangkat anyar siap luncur. Bocoran spesifikasi Vivo Y12 dan Vivo Y15 telah beredar di jagat internet.
Kedua smartphone Vivo ini pun diharapkan akan diperkenalkan kepada publik pada akhir bulan Mei. Lantas, apa saja spesifikasi dan berapa banderol harga hp Vivo ini?
Menurut bocoran yang tengah ramai diperbincangkan, spesifikasi Vivo Y12 antara lain disebutkan akan dilengkapi ukuran layar 6.35 inci berkualitas HD+.
Ponsel akan ditopang prosesor octa-core 2.0 GHz MediaTek MT6762 Helio P22 dan tersedia dalam dua konfigurasi memori yakni RAM 3GB dengan internal 64GB dan RAM 4GB dengan internal 32GB.
Soal kamera sendiri, Y12 akan dipersenjatai triple kamera belakang AI. Masing-masing kamera ini menawarkan sensor 13MP + 8MP + 2MP. Sedangkan di bagian depan, akan tersedia kamera selfie 8MP.
Beralih ke sektor daya, Vivo Y12 akan mengemas baterai berkapasitas jumbo, yakni 5.000 mAh. Namun sayangnya itu belum mendukung teknologi pengisian cepat.
Selain Y12, perusahaan juga memiliki handset lain yakni Vivo Y15. Ponsel ini memiliki tampilan dan resolusi layar yang sama persis dengan apa yang ditawarkan pada Y12.
Begitu pula soal otak pacu, Y15 akan dibesut prosesor MediaTek Helio P22. Bedanya, untuk model ini hanya akan tersedia varian RAM 4GB dengan kapasitas penyimpanan internal berukuran 64GB.
Demikian pula untuk kamera belakang, Vivo Y15 juga akan menggendong fitur triple kamera belakang dengan resolusi yang sama seperti pada Y12. Namun unggul di bagian depan dengan sensor kamera selfie 16MP.
Soal baterai, Y15 ini ditenagai daya berkapasitas 5.000 mAh juga tanpa fitur pengisian cepat.
Untuk urusan perangkat lunak, kedua smartphone Vivo terbaru ini diharapkan akan meluncur membawa desain antarmuka FunTouch OS 9 berbasis sistem operasi Android Pie.
Jika melihat gambardi atas, kedua device menegaskan akan memiliki sensor pemindai sidik jari di bagian belakang. Meski demikian, keduanya juga diharapkan akan memiliki dukungan Face Unlock.
Terakhir soal banderol, harga Vivo Y12 dikabarkan akan dilepas mulai INR11.999 atau sekitar Rp2.4 jutaan, sedangkan harga hp Vivo Y15 akan dipatok di angka INR14.990 atau setara Rp3.1 jutaan.