RANCAH POST – Anak perusahaan Huawei, Honor, telah resmi mengumumkan smartphone entry-level terbaru, Honor 8S. Mengusung banderol harga Rp1.8 jutaan, spesifikasi apa yang ditawarkan ponsel ini?
Soal spesifikasi, handset Honor 8S ini membawa layar berjenis IPS LCD mengukur diagonal 5.71 inci dengan desain poni, resolusi 720 x 1520 piksel (HD+) dan memiliki aspek rasio layar 19:9.
Seperti dibocorkan sebelumnya, suksesor Honor 7S ini ditopang chipset Mediatek MT6761 Helio A22. Chipset dengan fabrikasi 12 nm dipasangkan bersama RAM 2GB dan memori internal 32GB.
Departemen fotografi, 8S dilengkapi kamera tunggal di bagian belakang dengan resolusi 13MP (aperture f/1.8, PDAF). Untuk kamera depannya, handset memiliki sebuah kamera selfie 5MP di bagian poni.
Kamera depan ini juga berfungsi sebagai satu-satunya metode otentikasi biometrik, lantaran ponsel besutan Honor ini tidak dilengkapi sensor pemindai sidik jari.
Untuk menyalakan perangkat, Honor membekali 8S dengan sebuah baterai berkapasitas 3.020 mAh yang dapat diisi ulang melalui port microUSB. Selain itu hadir pula jack headphone 3.5 mm dan radio FM.
Spesifikasi lainnya, handphone Honor ini dijalankan dengan desain antarmuka EMUI 9 Lite berbasiskan sistem operasi Android 9.0 (Pie).
Honor 8S dilepas harga RUB8.490 atau setara sekitar Rp1.8 jutaan, dan ponsel tersedia dalam tiga pilihan warna seperti Black, Blue atau Gold.
BACA JUGA: Spesifikasi dan Harga Honor 8A di Indonesia
Smartphone sudah tersedia untuk dibeli di Rusia, dan diharapkan akan melenggang ke pasar-pasar di negara lain dalam waktu dekat ini.