RANCAH POST – Menjelang pemilu seperti sekarang ini membuat sejumlah caleg dari masing-masing gencar melakukan kampanye demi mendapatkan dukungan dari masyarakat.
Di masa kampanye yang sedang heboh-hebohnya ini jadi nggak heran jika ada banyak baliho dan poster caleg bertebaran di jalanan.
Biasanya, foto yang terpasang dalam baliho atau poster merupakan foto resmi caleg dengan mengenakan pakaian yang rapih.
Namun lain halnya dengan poster caleg wanita cantik satu ini. Sayangnya, foto poster caleg satu ini justru malah disebut mirip foto profil media sosial.
Pada dasarnya, foto yang digunakan para caleg cenderung serius lengkap dengan setelan jas. Akan tetapi nggak jarang juga untuk mencuri perhatian, para caleg ini menggunakan foto santai dan cenderung non-formal.
Foto caleg di daerah Surabaya ini misalnya. Anti mainstream, caleg wanita ini memilih menggunakan foto santai untuk mempromosikan dirinya dalam poster caleg tersebut.
Gadis cantik bernama Ardhia Prameswari Regita Cahyani ini merupakan caleg dari Partai Gerindra. Fotonya yang kelewat santai itu sampai disebut mirip foto profil media sosial.
Foto caleg dalam poster yang disebut mirip foto profil media sosial itu pun kemudian menjadi viral setelah diunggah oleh akun Twitter @mamanhepi.
“foto caleg apa foto profile?”, tulis akun @mamanhepi dalam unggahannya, Senin (18/3) lalu.
https://twitter.com/mamanhepi/status/1107874179863334912
Dalam postingan akun tersebut terlihat foto poster dengan sosok caleg wanita sedang duduk bersila sambil tangan kanannya menopang dagu dan tatapan mengarah jauh serta tidak menghadap ke kamera.
Entah demi tujuan apa, poster caleg dengan foto yang disebut lebih mirip foto profil media sosial itu pun kemudian menjadi viral dan mendapat beragam komentar dari netizen.
@MasBimBim_, “Itu cuman nunjukin kalau dia masyarakat biasa Mungkin buat pemanis trotoar aja”
@sarahauliam, “kayaknya pas mau dicari fotonya nemunya yang itu terus mbaknya dichat gak bales2, jd yaudah pakai ava wa nya aja”
@ikaagstinn, “Caleg jaman skrg , bnyk nemu yg kaya gt anjr di jalan😂”
BACA JUGA: Copot Poster Bertuliskan Ayat Al Quran, Tiga Pria Dijatuhi Hukuman Mati
@toeltoeltoell, “Aku malah baru liat caleg dgn Poto begitu :'”
@dayat_cadel, “Kaya foto sampul majalah perempuan.. Jadi DPR cocok jadi ketua komisi per-selfian”