RANCAH POST – Bagi mereka yang tahu rasa terimakasih, setelah mendapat pertolongan tentunya akan melakukan sesuatu hal sebagai ungkapan rasa terimakasihnya.
Entah itu dalam bentuk uccapan atau perbuatan sederhana yang bermanfaat sebagai balas budinya atas pertolongan dari orang tersebut.
Seperti halnya yang dilakukan seorang wanita asal Jepang ini. Ia menunjukkan rasa terimakasihnya kepada seseorang yang telah menolongnya dengan membantu membersihkan restoran tersebut.
Turis asal Jepang bernama Miyuki Aratani itu mengalami kejadian yang kurang menyenangkan saat ia berlibur ke Filipina.
Wanita 57 tahun itu harus kehilangan paspor, kartu identitas, hingga uang setelah dompetnya dicuri saat ia berada di Kota Manila. Kejadian itu pun membuatnya menangis.
Miyuki yang berasal dari wilayah Atachi itu awalnya pergi ke Filipina untuk berlibur bersama temannya. Beberapa hari setelah berlibur di Manila, Miyuki pun memutuskan untuk memperpanjang liburannya, sementara teman-temannya telah kembali ke Jepang.
Saat ia akan kembali ke hotel, barang-barangnya dicuri oleh seseorang sehingga membuatnya menangis histeris.
Melihat kejadian tersebut, seorang warga lokal yang diketahui bernama Warren Sepeda, memutuskan untuk membantunya.
Mendengar Miyuki berkata kalau dirinya sangat lapar, Warren pun mengajaknya untuk makan di sebuah restoran yang ada di sana.
Setelah selesai makan, Warren pun dibuat terkejut dengan aksi yang dilakukan Miyuki. Dengan sigap ia langsung membersihkan restoran tersebut dengan cara menyapu lantainya.
Tak cuma itu saja, ia juga memunguti sampah-sampah yang berceceran di depan restoran tersebut. Hal itu dilakukan Miyuki sebagai cara untuk mengucapkan rasa terimakasih.
Aksi menyentuh itu pun kemudian direkam oleh Warren, yang kemudian menjadi perbincangan hangat di media sosial Facebook.
Kebaikan Warren tak berhenti sampai disitu saja, setelah mengajak Miyuki makan, ia pun mengantarkannya ke Kedubes Jepang di Manila.
BACA JUGA: Diduga Efek Terlalu Lama Menjomblo, Pria ini Lakukan Hal Tak Terduga
Viralnya video Miyuki yang membersihkan restoran itu pun berhasil membuat orang Filipina yang bekerja di Jepang berkoordinasi untuk menghubungi Miyuki. Kini Miyuki pun sudah kembali ke Jepang dengan selamat.