RANCAH POST – Beberapa waktu lalu publik sempat dihebohkan dengan penampakan awan yang berbentuk gelombang tsunami dan seperti gasing.
Hal itu sempat meresahkan warga karena mereka takut akan terjadi bencana. Terlebih belakangan ini beberapa daerah di Indonesia kerap dilanda bencana.
Dan kini, publik kembali dihebohkan dengan penampakan awan seperti orang yang tengah melakukan salah satu gerakan shalat di langit wilayah Lingkar Selatan, Jempong, Nusa Tenggara Barat, Sabtu (2/2).
Kemunculan awan dengan bentuk seperti gerakan salat duduk di antara dua sujud itu turut diabadikan lewat kamera ponsel oleh salah seorang warga.
Videonya pun kemudian diunggah ke media sosial hingga banyak diunggah ulang oleh akun lainnya, salah satunya adalah @omg.indonesia.id.
Dalam foto itu terlihat awan berbentuk seperti orang sedang shalat di atas hamparan sawah. Awan itu tampak berwarna cerah dan sedikit bercahaya dibandingkan dengan awan lainnya yang terlihat lebih gelap.
https://www.instagram.com/p/BtahsMeAg-L/
Hingga kini video itu sendiri telah ditonton ribuan kali dan mendapat beragam komentar dari netizen yang melihatnya.
maulanarecxy, “Tetap waspada, apa yg akan terjadi.. Alhamdulillah Allah masih memperingatkan kewajiban sholat 😊”
nurman_khoir, “Itu kebetulan awannya mirip orang Shalat. Ya… Ambil sisi positifnya saja… Biar manusia Ingat Shalat”
fenykartikasari, “Artinya diingatkan supaya jgn meninggalkan sholat…”
BACA JUGA: Video Penampakan Awan Berombak di Kota Pangkep Viral, Netizen Berharap Tak Terjadi Musibah
miyacahya, “Ya Allahh mrindiinggg aquu…. 😭😭 maafkan Hamba yg sering melalaikan sholat😭😭😭”
ganiarhm_, “Mungkin itu teguran untuk kita supaya kita jgn lupa shalat 😊”