RANCAH POST – Setelah sekian lama kasusnya bergulir, musisi Ahmad Dhani akhirnya kini ditetapkan sebagai tersangka kasus ujaran kebencian.
Akibat ulahnya itu, majelis hakim Pengadilan Negeri Jakarta Selatan menjatuhkan vonis 1,5 tahun penjara.
Mengetahui ayah Al Ghazali itu masuk penjara, rekan-rekan sesama musikus pun memberinya doa dan dukungan. Salah satunya dari Ari Lasso, yang merupakan mantan vokalis band Dewa 19.
Lewat unggahan di Instagram Story-nya, Ari menuliskan pesan singkat untuk menyemangati Ahmad Dhani yang saat ini ditahan di LP Cipinang, Jakarta Timur.
“Hadapi dengan senyuman”, tulis Ari Lasso dalam unggahan di Instagram Story miliknya, Selasa (29/1).
Tak hanya pesan, pelantun lagu ‘Hampa’ itu juga mengunggah fotonya bersama Dhani. Mereka terlihat tertawa riang dalam foto itu.
Sementara itu untuk konser reuni Dewa 19 di Malaysia pada Februati mendatang, Ari memastikan bahwa tidak akan ada perubahan jadwal meski tanpa kehadiran Dhani.
https://www.instagram.com/p/BtLrTASH0Lx/
“Untuk Baladewa/wi Malaysia kami akan tetap menggelar konser tgl 2 Februari di Kuala Lumpur, sesuai jadwal.. Tidak ada yg berubah. Meski Bro @ahmaddhaniofficial tidak bisa ikut bergabung. Sampe ketemu #dewa19 #dewa19reunionmy,” tulis Ari Lasso dalam unggahan di akun Instagramnya.
BACA JUGA: Jadi Tersangka Kasus Ucapan Idiot, Ahmad Dhani Dicekal Pergi ke Luar Negeri
Selain Ari, pesan penyemangat juga disampaikan oleh pemain bass Dewa 19, Yuke Sampurna. Dalam unggahan di Instagram Story-nya, Yuke memberi semangat dengan meminta Ahmad Dhani agar sabar menjalani semua ini.