RANCAH POST – Sebuah video yang beredar di media sosial memperlihatkan cairan kental dan berwarna gelap keluar dari lubang tanah.
Menurut keterangan sejumlah akun media sosial yang membagikan video tersebut, cairan itu merupakan lumpur panas yang keluar akibat adanya pengeboran di kawasan perumahan yang berlokasi di Cipondoh, Karang Tengah, Tangerang.
Berkaitan dengan hal tersebut, Kapolsek Cipondoh Kompol Sutrisno membantah bila cairan yang keluar merupakan lumpur panas.
Menurut Sutrisno, cairan itu merupakan lumpur biasa yang keluar setelah petugas PLN memasukkan pipa ke dalam tanah.
“Saya periksa langsung ke TKP, faktanya itu bukan lumpur panas,” terang Sutrisno, Sabtu (29/12/2018).
Mulanya, sebagaimana keterangan Sutrisno, petugas PLN melakukan pengeboran untuk memasang kabel bawah tanah di Perumahan Metland, Cipondoh, pada Jumat malam.
Petugas yang melakukan pengeboran membuat lubang di sejumlah titik dengan jarak masing-masing antar lubang sekitar 200-500 meter.
Ketika pipa dimasukkan ke satu lubang dan dikeluarkan dari lubang yang lain, keberadaan lumpur yang berada di bawah tanah ikut keluar.
Namun selang 20 menit kemudian, lumpur tak lagi mengalir. Setelah melakukan pembersihan, pengerjaan kabel oleh petugas PLN dilanjutkan kembali.
Salah satu akun yang membagikan video lumpur keluar dari dalam tanah di Tangerang adalah akun Instagram kontributorjakarta.
“Lumpur keluar di dalah satu perumahan di kawasan karang tengah kota tangerang. Ada yang tau penyebabnya??” tulis akun tersebut.
Lihat postingan ini di Instagram
Netizen pun mengomentari postingan akun tersebut. Ada di antara mereka yang menyebutkan bahwa itu berasal dari galian PLN.
BACA JUGA: Diteliti, Kandungan Air dan Gas dalam Semburan Lumpur di Tasikmalaya Ternyata Seperti Ini
j_bimantara: “Ijin Bang, kabarnya itu galian PLN. SKTT 150 KV. sudah tertangani. Lumpur keluar kemarin Jumat (28/12/2018) malam.”