RANCAH POST – Menjelang akhir tahun, tak cuma para pecinta film layar lebar saja yang gembira, karena disuguhi berbagai tayangan yang menanti di gedung bioskop kesayangan. Namun bagi kebanyakan penggemar film baik dalam dan luar negeri, ini merupakan event besar.
Menjelang natal dan tahun baru, sudah dipastikan akan ada banyak hari libur menanti dan dalam kesempatan libur panjang di penghujung tahun 2018 ini, dan ini jelas merupakan kesempatan untuk Anda, pergi jalan-jalan, berlibur atau menikmati film terbaru di bioskop.
Selain itu, perkembangan film Indonesia yang mendapat banyak respon positif dari penikmat sinema di tanah air juga makin menawarkan lebih banyak genre menarik, dengan jalan cerita dan kualitas yang cukup untuk memuaskan hati penonton di tanah air.
Mulai dari horor, komedi, drama dan bahkan kini kita akan bisa menikmati lebih banyak genre seperti film aksi dan fantasi.
Nah, berikut ini beberapa daftar film terbaru yang akan tayang di Bulan Desember ini.
Film Terbaru yang Akan Tayang di Bulan Desember
1. Tusuk Jelangkung
Diawali seri horor yang bisa dikatakan cukup menjanjikan. Mengambil tema mengenai kehidupan zaman now, dimana kisahnya berfokus pada seorang vlogger, yang juga menarik minat kawula muda tanah air.
Film ini berkisah tentang Sisi (Nina Cozo), seorang vlogger yang mengkhususkan diri mengulas tempat-tempat mistis. Ia selalu serius dan total dalam membuat konten terbaik untuk vlog miliknya, bahkan walaupun harus menantang resiko tinggi.
Dan tentu saja, ada beberapa kejadian mistis yang membuat Sisi menghilang. Akhirnya, adik Sisi, Arik (Rayn Wijaya) bersama Mayang (Anya Geraldine), berusaha untuk menemukan Sisi yang menghilang.
Daya tarik dari film Tusuk Jelangkung (2018) ini selain sensasi horornya adalah keindahan dari setting film yang dilakukan di Bali, sehingga memberikan nuansa yang menawan. Film Tusuk Jelangkung ini sendiri akan tayang pada 6 Desember 2018, mengawali seri film Indonesia di penghujung tahun ini.
2. Sesuai Aplikasi
Film ini merupakan film komedi yang akan membuka daftar nonton Anda bulan ini. Tayang 6 Desember 2018 bersama dengan Tusuk Jelangkung.
Seperti judulnya saja, sudah membuktikan bahwa tema yang diambil dalam film ini adalah kisah zaman milenia. Berhubungan dengan aplikasi dan berbagai hal yang populer saat ini, khususnya di kawula muda.
Isi cerita juga sangat menarik, karena mengangkat kisah mengenai dua pengendara atau driver Ojek Online.
Singkatnya, film Sesuai Aplikasi ini mengisahkan persahabatan dua driver OJOL, Pras (Valentino Peter) dan Duras (Lolox), dalam perjuangan memenuhi kebutuhan hidup sehari-hari.
Suatu hari, Sakti (Ernest Prakasa) seorang pencuri ulung kehilangan barang curian berlian yang dicuri dari Ci Asiu (Dayu Wijanto) dan tak sengaja terbawa oleh Sofiyah. Sakti yang kebingungan mencari berlian tersebut memaksa Pras dan Duras mengambilnya dari Sofiyah (Titi Kamal).
Selain hadirnya komika ternama tahan air dalam film komedi ini, kita juga bisa melihat satu keunikan dan daya tarik lain dari film komedi tersebut. Yakni hadirnya Gibran Rakabuming Raka, putra pertama presiden RI Joko Widodo yang ikut berperan di film tersebut.
3. After .11
Diproduksi oleh Bukalapak Pictures, tentu saja sudah cukup membuat film bergenre Action ini sangat menarik.
Ditambah lagi, bintang utama dari film After .11 ini adalah Dian Sastrowardoyo yang cukup kental dengan iklan terkenal Bukalapak, dan sang bintang iklan, Dian Sastro. Lah, tahu sendiri bagaimana kocak dan konyolnya iklan-iklan buatan Bukalapak.
Cerita film ini berkutat seputar kehidupan Agent D (Dian Sastro) yang selalu penuh bahaya. Kini dirinya berada di persimpangan, harus memilh antara misi terakhir atau keluarganya. Sejauh mana ia mampu bertahan?
Nantikan aksinya di layar kaca pada 12 Desember 2018. Dan ada beberapa kuis menarik dan hadiah menggiurkan untukmu di situs resmi Bukalapak, dimana ada count down untuk penayangan After 11 Dian Sastro tersebut.
4. Silam
Kembali dengan genre horor, ada film Jose Poernomo, yang mengangkat berbagai tema, termasuk bullying dan kekerasan orang tua terhadap anaknya.
Baskara (Zidane Khalid) yang selalu mengalami perlakuan buruk di sekolah dan di rumahnya oleh FINA (Nova Elisa) ibu kandungnya, akhirnya tidak tahan. Ia kemudian memutuskan kabur ke rumah Om Anton (Surya Saputra) yang merupakan saudara kembar ayahnya.
Perlakuan ramah dari Om Anton dan istrinya, Tante Ami (Wula Guritno) serta dua anak kembar mereka membuat Baskara merasa senang dan kerasan. Namun tak lama masalah mulai muncul. Dari aktivitas ritual aneh yang dlakukan keluarga Om Anton, hingga kehadiran mahluk halus di rumah Om Anton yang mulai mengusik kehidupan Baskara.
Film ini akan tayang pada 12 Desember 2018.
5. Milly dan Mamet
20 Desember akan menjadi momen menarik, khususnya untuk para penggemar dari film lawas dan baru, Ada Apa Dengan Cinta dan AADC 2. Mengapa?
Pasalnya Milly dan Mamet ini bisa dikatakan sebagai spin-of dari film terkenal AADC, namun fokus cerita kali ini adalah Milly yang merupakan CS dan sahabat karib Cinta.
Kisah nya sendiri menceritakan Milly dan Mamet yang mulai sibuk mengurusi bayi mereka. Milly kini resign dari pekerjaannya di bank, dan Mamet yang memiliki passion dalam hal memasak, dan pernah jadi chief harus mencari nafkah dan bekerja di pabrik milik ayah Milly secara terpaksa, untuk memenuhi kebutuhan keluarga.
Masalah muncul ketika Alexandra yang merupakan teman Mamet semasa kuliah muncul. Mengajak Mamet untuk mewujudkan khayalan masa kuliah mereka, yakni mendirikan restoran impian mereka berdua.
6. Asal Kau Bahagia
Film yang dinanti oleh kalangan muda ini akan tayang pada 27 Desember 2018. Dibintangi oleh salah satu aktor kesohor tanah air, Aliando Syarief, yang banyak disukai fans wanita muda Indonesia.
Film ini mengisahkan tentang kisah cinta Aliando dan Aurora. Hingga Ali mengalami kecelakaan, yang membuatnya terbaring koma di rumah sakit. Demi sang pacar tersayang, Ali terus berusaha untuk bisa kembali pulih. Sementara jiwanya masih tetap hidup layaknya manusia normal. Mengikuti sang kekasih, Aurora dan berusaha berkomunikasi dengannya.
Kemudian Ali menyadari berbagai hal yang belum pernah diketahuinya sebelumnya. Rahasia besar yang ditutupi darinya, yang membuat Ali mulai meragukan cintanya. Terjebak dalam pilihan, apakah ia harus menyerah, atau tetap berjuang demi cintanya?