RANCAH POST – Sekarang ini tindak kekerasan dan penganiayaan seperti sudah bukan menjadi hal yang asing lagi. Bahkan belakangan tindakan tak terpuji itu kerap beredar di media sosial.
Dan belum lama ini beredar sebuah video yang memperlihatkan tindakan kekerasan yang dilakuka suami terhadap istrinya di Kota Kendari.
Seorang wanita berinisial WM berusia 40 tahun menjadi bulan-bulanan suaminya LF yang baru pulang melaut pada Kamis (22/11).
WM tiba-tiba saja kena pukulan sang suami yang semalam baru pulang setelah sepekan lebih ia meninggalkan rumah untuk menangkap ikan.
Nggak tanggung-tanggung, ibu tiga anak itu dipukul tanpa rasa belas kasihan oleh pria 43 tahun itu di bagian wajahnya sebanyak 4 kali.
Ketika ditanya apa penyebab dari penganiayaan itu, MW mengaku kalau dirinya tidak tahu menahu akan hal itu.
Saat suaminya tiba, ia mengaku masih sibuk bersih-bersih di rumah sehingga belum sempat membuatkan kopi panas dan sarapan.
LF juga sempat memaki-maki dan langsung mendatangi serta menganiaya sang istri. Usai dianiaya, istri LF pun pingsan.
WM menceritakan penganiayaan terhadap dirinya itu terjadi sekitar pukul 09.00 Wita. Sang suami tiba-tiba langsung menarik bajunya dan memukul sebanyak 4 kali.
Sempat lari keluar rumah, WM pun pingsan dan tidak sadarkan diri. Melihat ia tak sadarkan diri dan darah bercucuran, warga pun langsung menolongnya.
Kepolisian Sektor Kandai, melihat langsung kasus pemukulan tersebut dari salah satu akun media sosial milik warga sekitar yang merekam kejadian di TKP.
Saat belum ada laporan masuk, polisi pun berinisiatif untuk langsung bergerak menuju ke rumah korban.
Tapi ternyata pelaku sudah kabur dari rumah setelah menganiaya istrinya. Polisi pun langsung membantu memulihkan korban yang masih dalam kondisi pusing karena dianiaya dan selanjutnya dibawa ke Polsek untuk diperiksa.
Panit Reskrim Kepolisian Sektor Kandai mengatakan, menurut pengakuan korban, suaminya itu merupakan nelayan yang sering bepergian hingga satu bulan lebih di lautan.
Ia juga mengatakan bahwa LF hanya beberapa hari di rumah dan kemudian pergi lagi selama beberapa pekan.
Saat ini, polisi juga tengah memeriksa salah seorang wanita yang jadi saksi utama dalam kasus penganiayaan itu.
BACA JUGA: Telat Siapkan Makan Siang, Wanita Hamil ini Diikat dan Disiksa Suaminya hingga Pingsan
Wanita yang tidak ingin disebutkan namanya itu merekam kejadian tersebut dan mengunggahnya ke media sosial hingga cepat diketahui oleh polisi.