RANCAH POST – Kasih sayang dan perhatian dari orang tua sangatlah dibutuhkan, terlebih bagi anak-anak yang memang usianya masih kecil dan belum bisa melakukan berbagai hal sendirian.
Karena jika dibiarkan sendiri, bisa saja anak-anak melakukan suatu hal yang bisa membahayakan dirinya.
Namun, tidak semua anak beruntung bisa mendapatkan kasih sayang dari orang tuanya. Di luaran sana banyak anak-anak terlantar tanpa kasih sayang dari orang tua.
Seperti halnya yang terlihat dalam beberapa foto unggahan akun Eris Riswandi ini. Disana terlihat potret seorang bocah laki-laki.
Bocah yang memakai kaos bapak-bapak yang sudah kotor itu tampak sendirian di jalanan yang sepi.
Dari beberapa foto itu ada satu yang begitu menyentuh, dimana terlihat ada sepasang suami istri bersama anaknya yang masih kecil.
Sang ayah tampak memegangi anaknya, sementara itu si ibu terlihat memasangkan celana pada anak mereka. Di belakangnya terlihat bocah laki-laki itu memperhatikan keluarga tersebut.
Di foto-foto berikutnya tampak bocah yang tidak diketahui identitasnya itu termenung berdiam diri sambil menyender ke pagar.
“Sekedar renungan, sejatinya masih banyak yang lebih susah dari kita. Namun tak ada yang perlu kita sesali. Terkadang orang yang jauh lebih susah, mereka lebih tabah dari kita.”, tulis Eris Riswandi dalam unggahannya.
https://www.facebook.com/eris1011/posts/10156748472662661
Unggahan itupun langsung menjadi viral hingga telah dibagikan 520 kali dan mendapat beragam komentar dari netizen.
Banyak dari mereka yang tak kuasa menahan air matanya melihat potret bocah laki-laki hidup seorang diri di jalanan tanpa adanya orang tua yang merawat.
Faradilla As’syifa, “Liat foto ini ko nyesek bgt dada ini bang 😭😭mewek kan jdi nya 😭😭’
Novia Harmen, “Yaa allah sedihnya,,, saya yang mndambakan buah hati tak kunjung hadir ini malah di sia2kan,,, kasian kamu nak 😢😢”
Junita Afni, “Nyesek bgt,sediihhh..ya Allah lindungilah anak itu..”
Welni Zed, “Ya Allah… Anak kecil yg kuat dan tabah.. Insyaallah anak ini akan jd pribadi yg tangguh nantinya😢😢”
BACA JUGA: Digelar di Pemakaman, Kisah Dibalik Pernikahan Wanita ini Bikin Mewek
Linda Na, ” 😭😭 orangtuanya kemana???? Kasian kamu nak 😭😭😭😭 sedih bngt gua,,ya allah😭😭😭”