RANCAH POST – Salah satu pesawat milik maskapai Jet Airways terpaksa kembali ke bandara setelah beberapa penumpangnya mengalami pendarahan pada hidung dan telinga.
Sebagaimana dilaporkan CNN, Kamis (20/9/2018) kemarin, pesawat tersebut merupakan pesawat dengan rute penerbangan Mumbai-Jaipur, India.
Pesawat Jet Airways terpaksa kembali pasca 30 orang penumpang merasakan kesakitan akibat terjadinya tekanan rendah dalam kabin.
“Pesawat Boeing 737 yang mengangkut 5 awal dan 166 penumpang berhasil mendarat dengan normal di Mumbai. Seluruh penumpang sudah dibawa dengan aman ke terminal. Para penumpang yang mengalami pendarahan dan sakit yang lain sudah mendapatkan pertolongan,” demikian pernyataan Jet Airways.
Adapun berdasarkan keterangan salah seorang pejabat Direktorat Jenderal Penerbangan Sipil, insiden tersebut diduga karena awak kabin lupa menekan saklar tekanan kabin.
“Awak pesawat lupa menekan saklar tekanan kabin hingga akhirnya masker oksigen pun harus dikeluarkan,” tutur pejabat tersebut.
Meski membenarkan pesawat harus kembali mendarat karena kehilangan tekanan kabin, juru bicara Jet Airways menyanggah kejadian tersebut karena awak kabin yang lupa menekan saklar yang dimaksud.
Sementara itu dari penampakan foto dan video yang beredar di media sosial, para penumpang pesawat terlihat mengenakan masker berkenaan dengan turunnya tekanan kabin dalam pesawat itu.
“Saya mencoba melepas masker oksigen, rasanya pengap dan panas di dalam kabin. Saya juga melihat benyak orang berdarah pada hidungnya,” terang penumpang bernama Joel D’Souza kepada CNN.
BACA JUGA: Menjijikan, Penumpang Pria Ini Kedapatan Buang Air Kecil di Kursi Kabin Pesawat
Sembari menunggu penyelidikan usai, pihak maskapai menyebutkan bahwa mereka sudah membebaskan awak kokpit.