RANCAH POST – Apple akhirnya resmi memperkenalkan ponsel baru mereka hari ini. Apple iPhone XS series dan kawan-kawannya. Penerus baru dari iPhone dengan menggunakan nama X sebagai simbol baru mereka. Bukan lagi angka berurutan seperti iPhone 8 tahun lalu.
Kurang lebih ada dua ponsel yang diluncurkan kali ini. Yakni Apple iPhone XS dan iPhone XS Max. Yang masing-masing bisa dikatakan sebagai penerius dari iPhone 8 dan iPhone 8 Plus, namun dengan campuran gaya iPhone X. Termasuk hadirnya fitur FaceID baru dan desain layar menawannya.
Tentu saja takik atau poni gaya juga hadir di sini. Mari bahas sedikit mengenai kedua ponsel anyar ini.
Apple iPhone XS
iPhone XS ini hadir sedikit menarik dengan hardware dan fitur yang tampaknya tidak banyak berubah dari tahun lalu. Sehingga hanya ada sedikit perubahan di sisi desain dan penampilah.
Namun ada beberapa yang jelas berubah, khususnya di sisi dalam ponsel.
Apple iPhone XS ini menggunakan chipset Apple A12 Bionic, yang dikatakan memiliki performa jauh diatas kalangan ponsel Android. Serta hadir pula pilihan memori lebih besar, dengan kapasitas hingga 512GB.
Pilihan lainnya tak banyak berubah, dengan model terendah dibekali 64GB, dan model menengah didukung 256GB ROM.
Chipset Apple A12 Bionic sendiri, merupakan chipset 7nm pertama yang benar-benar hadir di pasaran. Menawarkan desain CPU hexa-core dengan kombinasi 2 Big + 4 Small. Ditambah dukungan GPU 4-Core dan neural engine 8-core terbaru untuk meningkatkan performa pacu pada kinerja ponsel.
Apple iPhone XS juga mengandalkan layar 5,8 inci, dengan resolusi 1125 x 2436 piksel. Dan peningkatan speaker stereo untuk hasil suara lebih maksimal.
Apple iPhone XS Max
Model kedua dinamai iPhone XS Max, dan merupakan seri yang lebih besar. Setidaknya dari sisi ukuran, ponsel ini dibekali layar 6,5 inci. Tak cuma itu, layar dengan rasio 19,5:9 ini juga dibuat dengan teknologi layar AMOLED yang menjadikannya lebih spesial.
Lebar panel ponsel masih sama dengan iPhone 8 Plus, namun dengan tinggi lebih, ada beberapa hal juga yang ditambah di ponsel ini.
Layar “Super Retina” baru yang digunakan pada smartphone andalan ini juga menawarkan kerapatan hingga 458ppi, dengan resolusi 1242 x 2688 piksel. Dan dilengkapi teknologi mumpuni seperti HDR10 dan Dolby Vision untuk meningkatkan kualitasnya.
Seperti seri iPhone X sebelumnya, fitur TouchID juga dibuang di seri baru ini. FaceID yang sebelumnya dikritik kembali menawarkan pilihan keamanan, dengan klaim bahwa ia sudah ditingkatkan dengan kemamouan biometrik yang lebih otentik dan dapat diandalkan.
Kamera ganda di punggung ponsel menggunakan sensor 12MP f/1.8 sebagai sensor primer dan sebuah sensor telefoto 12MP f/2.4 yang mampu memberikan fitur optical Zoom 2x dan dilengkapi teknologi iOS. Penggunaan chip Apple A12 Bionic di ponsel ini juga meningkatkan kualitas gambar, termasuk pada mode foto bokeh.
Sementara untuk sensor kamera depan, karena berbagai alasan Apple menerapkan sensor 7MP RGB dengan kecepatan yang sudah ditingkatkan.
Selain itu, iPhone XS series ini juga diklaim bakal menjadi seri iPhone yang paling tahan lama. Selain menggunakan sasis baja tahan karat, ia juga menggunakan formulasi kaca anti gores terbaru yang diklaim bisa lebih awet
iPhone XS dan iPhone XS Max juga disertai sertifikasi IP68, yang artinya ia bisa tahan selama 2 jam di bawah tekanan air pada kedalaman hingga 2 meter.
Namun untuk pilihan warna, kedua model ini masih tetap cari aman. Dimana mereka menawarkan varian warna Space Gray dan Silver seperti model pendahulu. Dengan tambahan Gold di seri terkecil. Sedangkan model Red Edition masih belum ada kabar.
Apple juga menambah kejutan baru kepada pengguna, yakni hadirnya fitur dual-SIM pada iPhone teranyar. Sebenarnya untuk pasar barat sudah lebih keren, dimana fitur dual-SIM ini menggunakan teknologi e-SIM. Entah untuk Indonesia nanti, apakah akan dapat dua Slot SIM atau tidak.
BACA JUGA : Spesifikasi dan Harga Apple iPhone 8, Tahan Air dengan Wireless Charging
Adapun untuk harga Apple iPhone XS akan dibanderol mulai USD1.000 atau Rp15 jutaan untuk model standar 64GB. Dan model iPhone XS Max dibanderol USD1.100 atau setara Rp16,5 jutaan sebagai versi termurah.