RANCAH POST – Di bulan suci Ramadhan ini banyak orang berlomba-lomba berbuat kebaikan dan beramal agar mendapatkan keberkahan, tidak terkecuali dengan driver ojek online yang satu ini.
Belum lama ini di media sosial beredar sebuah foto yang memperlihatkan potret seorang driver ojek online.
Foto tersebut memperlihatkan seorang pria paruh baya memakai jaket warna hijau khas ojol sedang duduk diatas motor.
Kepalanya tampak menunduk melihat sesuatu yang dipegangnya. Jika dilihat sekilas, posisi driver ini seperti yang mengantuk.
Ia seolah menahan tidur diatas motor. Ta[i saat didekati faktanya sangatlah berbeda. Di bulan puasa ini ternyata sang driver ingin memperbanyak ibadah meski ditengah rutinitas kerjanya.
Bukan sedang menahan kantuk, akan tetapi yang dilakukan driver ojol ini diatas motor adalah sedang membaca Al Quran sambil menunggu orderan.
Ia pun tampak khusyuk membawa ayat demi ayat meski tengah berada diantara keramaian aktivitas warga sekitar.
Foto ini sendiri menjadi viral dan jadi bahan perbincangan setelah diunggah oleh akun @dramaojol.id pada Senin (21/5).
“Ramadhan tahun ini, kalian target khatam berapa kali?”, tulis akun tersebut dalam unggahannya itu.
https://www.instagram.com/p/BjAwN1XhcRw/?taken-by=dramaojol.id
Sejak diunggah, foto itupun mencuri perhatian netizen. Banyak dari mereka yang memuji semangat beribadah driver tersebut meski tengah sibuk kerja.
fika_bunda_shanum, “Gilaaa pak keren bgt… maluuu bgt gw liatnya.. maluu sm diri sndiri…”
ufichairani, “Subhanallah, semoga beliau d mudah kan rejeki yg barokah, aamiin ya Rabb”
oktaviash_, “Subhanallah:’)) kok gue ngrasa malu sm diri sendiri ya☹️ mdh2an beliau slalu dikasih kesehatan untuk trs bisa menafkahi kluarga, serta dilancarkan slalu orderannya. Amin!😇 sehat2 ya pak.”
wiwinurmalasari, “Masya allah .semoga allah melindungi bapa .dimanapun tempatnya niat ibadahnya semoga dimudahkan dan dilancarkan rizkinya oleh Allah😇”
dessyputrii, “masyAllah pak. berkah, rejeki lancar dan sehat trs ya, amin..”