RANCAH POST – Harga Huawei Honor 7X. Setelah berhasil menarik hati konsumen Indonesia dengan kehadiran dari ponsel berkamera 4 Huawei Nova 2i dan layar FullView nya, kini Huawei punya andalan baru.
Ponsel baru ini didukung dengan spesifikasi yang tidak kalah mumpuni, fitur menarik dan kelebihan lainnya.
Huawei Honor 7X sendiri sejatinya diresmikan pada bulan Desember akhir tahun 2017 lalu. Dan baru akan hadir di pasaran belakangan ini.
Ponsel ini juga masuk ke jajaran smartphone kelas mid-range, dengan spesifikasi Huawei Honor 7X beragam menawarkan hardware berbeda, khususnya dalam hal memori. Memang, Honor 7X ini hadir dalam beberapa pilihan varian dengan nomor model berbeda-beda.
Dan berikut review singkat mengenai harga dan spesifikasi Huawei Honor 7X, yang bisa menjadi acuan bagi Anda yang mengincar ponsel mumpuni berspesifikasi keren dari China ini.
Spesifikasi Huawei Honor 7X
Huawei Honor 7X menawarkan dukungan layar IPS LCD berukuran 5,93 inci. Layar ini juga hadir dengan rasio 18:9 alias fullview, dan membawa resolusi layar FullHD+ 1080 x 2160 piksel.
Kerapatan layar Honor 7X ini mencapai 407 ppi, dan ia juga dilapisi pelindung layar khusus, Corning Gorilla Glass.
Beralih ke bagian bodi, Honor 7X memiliki desain menawan dan ukuran kompak. Dengan dimensi bodi 156,5 x 75,3 x 7,6 mm dan bobot mencapai 165 gram.
Ia menggunakan bahan kaca di bagian depan, sementara bodinya dibalut aluminium secara keseluruhan.
Spesifikasi Huawei Honor 7X di sektor pacu juga cukup bisa diacungi jempol. Dengan teknologi HiSilicon Kirin 659 yang menggunakan CPU octa-core 2,36 GHz membuatnya mampu bersaing di kelas ponsel mid-range premium.
Untuk bagian lainnya, terdapat dukungan GPU Mali-T830MP2, dengan memori beragam, mulai dari 4 dan 3GB RAM dengan pilihan memori internal 32GB dan 64GB.
Semua model sama-sama menawarkan slot microSD berkapasitas maksimal hingga 256GB dengan slot SIM Hybrid, dan OS Android 7.0 Nougat sebagai softaware bawaan.
Huawei Honor 7X juga dibekali kamera ganda mumpuni di punggungnya. Dengan sensor 12MP + 2MP berfitur PDAF, dan dilengkapi LED Flash. Dimaksimalkan pula dengan beberapa fitur keren, seperti dukungan HDR dan fitur panorama.
Sementara untuk kamera selfie, ponsel ini menggunakan sensor 8MP f/2.0 dengan kemampuan merekam video 1080p. Tidak seperti Huawei Nova 2i yang juga dibekali kamera ganda di depan.
Konektivitas yang disodorkan juga tidak kalah menarik. Dimana WiFi 802.11 b/g/n di ponsel ini akan bisa memberikan koneksi berkecepatan tinggi. Dan untuk kondisi mobile, ia menawarkan teknologi 4G LTE sebagai andalan.
Bluetooth v4.1 juga hadir pada ponsel ini untuk kebutuhan lainnya, disertai GPS berteknologi GLONASS, serta sebuah port microUSB v2.0 sebagai tambatan untuk koneksi kabel data dan pengisian daya.
Huawei Honor 7X juga dilengkapi dukungan sensor pemindai sidik jari di punggungnya, serta ditanami baterai Li-ion berkapasitas 3340 mAh sebagai sumber tenaga, yang dibuat non-removeable.
Spesifikasi Lengkap Huawei Honor 7X
Jaringan | GSM / HSPA / LTE |
Bodi | 156,5 x 75,3 x 7,6 mm, 165 gram |
Layar | IPS LCD, 5,93 inci, 1080 x 2160 piksel, 407ppi, Gorilla Glass, 18:9 |
OS | Android 7.0 Nougat |
Chipset | HiSilicon Kirin 659, octa-core 2,36 GHz |
GPU | Mali-T830MP2 |
Memori | RAM 3GB / 4GB, 64GB / 32GB ROM, microSD 256GB |
Kamera Utama | Dual 16MP + 2MP, PDAF, LED Flash |
Kamera Depan | 8MP f/2.0, 1080p |
WLAN | WiFi 802.11 b/g/n, Wifi Direct, hotspot |
Bluetooth | 4.2, A2DP, LE |
GPS | Ya dengan A-GPS |
USB | microUSB v2.0 |
Sensor | Fingerptint, Accelerometer, Compass, Proximity Sensor |
Baterai | 3340 mAh, non-removeable |
Warna | Black, Blue, Gold, Red, Grey |
Harga | Rp3.399.000,- |
Harga Huawei Honor 7X
Menariknya, Huawei Honor 7X ini baru saja hadir di Indonesia belum lama ini. Bersama dua ponsel lainnya. Dan dengan demikian, harga Huawei Honor 7X di tanah air juga telah diungkap.
Bahkan tampaknya ponsel ini segera siap mulai dijual di sejumlah toko online dan e-commerce ternama di tanah air.
Sementara itu harga Huawei Honor 7X yang tampaknya akan cocok untuk gamer dan kaula muda ini bakal mulai dijual di Lazada Indonesia sejak 25 April 2018 mendatang, dengan banderol harga mulai Rp3,4 jutaan.
Dan ia juga hadir dalam berbagai pilihan warna menarik, mulai dari Black, Blue, Gold, Red dan Grey.
BACA JUGA :
Demikian itulah review singkat mengenai harga dan spesifikasi Huawei Honor 7X, ponsel andalan yang bakal cocok dipakai gaming, dan tetap asyik untuk kebutuhan lain seperti fotografi dan sebagainya.