RANCAH POST – Kisah hidup seorang pria yang bernama David Glasheen berusia 73 tahun memang berbeda dari kehidupan orang lain. Bahkan tak berlebihan jika banyak orang mengatakan dirinya hidup secara tidak normal.
Bagaimana tidak, ia memilih untuk meninggalkan kehidupan normalnya dengan pergi dari khalayak ramai.
Hanya bersama seekor anjing miliknya, ia memilih untuk hidup sendiri serta menyatu dengan alam.
Luar biasanya lagi, Glasheen ternyata telah menghabiskan 20 tahun hidupnya di sebuah tempat terpencil tersebut.
Sebelum dirinya memutuskan untuk menyendiri, dirinya merupakan pengusaha yang kaya raya namun bangkrut pada tahun 1997.
Setelah bangkrut itulah, ia memilih untuk hidup di pulau yang terpencil. Keputusan ini tentu saja sangat mengejutkan mengingat Glasheen diisukan mempunyai saham pertambangan emas di Papua Nugini.
Namun ia meninggalkan kehidupannya tersebut dan tinggal di sebuah gubuk di pulau kecil bersama anjingnya yang bernama Polly.
Ia menghadapi pertempuran dengan satwa liar serta kehidupan alam bebas. Beruntungnya, tempat yang ia tinggali masih mempunyai aliran listrik serta sejumlah air walaupun terbatas.
Dalam sebuah wawancara yang dilakukannya belum lama ini, ia mengaku sama sekali tidak merindukan kehidupan normalnya.
Ia mengaku menyukai kehidupan disana meskipun banyak binatang buas di sekelilingnya.
Ia juga mengatakan bahwa ular, laba-laba, serta buaya lebih aman dibandingkan dengan tempat lain saat ada serangan teroris.
Glasheen merasa bahwa tempatnya saat ini membuatnya merasa seperti ada di surga.
Pria ini juga bukan pria bodoh dan juga miskin. Ia lahir dari keluarga Kaya di Irlandia. Bahkan ia memulai karirnya sebagai pengusaha sejak di Universitas.