RANCAH POST – Keberadaan Oppo R15 dan Oppo R15s mungkin tak terlalu penting bagi fans mereka di Indonesia. Namun bagaimana jika kita kabarkan, bahwa jawara anyar dari Oppo, yakni Oppo F7 yang tentunya bakal hadir di tanah air, akan segera diluncurkan.
Kabar ini tak datang dari sembarang sumber. Melainkan dari perusahaan kenamaan China itu sendiri. Oppo memang baru saja merilis sebuah teaser yang menyatakan mengenai kehadiran Oppo F7 dalam waktu dekat ini.
Menariknya, teaser ini juga memperlihatkan desain yang kurang lebih mirip dengan ponsel Oppo R15. Yakni desain layar Full Screen dengan poni di bagian atasnya.
Ponsel yang akan menjadi generasi baru dari seri Selfie Expert ini tampaknya ikut terkena demam iPhone X, seperti saudara tirinya, Vivo V9 yang juga akan segera hadir.
Dalam teaser tersebut, tampak seorang pria memegang ponsel yang diduga merupakan Oppo F7. Dimana di bagian layarnya yang tampak putih tertulis “Oppo F7 IS COMING GUESS THE CRICKETER”.
Usut punya usut, teaser ini ternyata muncul dari pihak Oppo India. Menampilkan brand ambasador anyar mereka di negeri para dewata tersebut, yakni Hardik Pandya.
Dan teaser yang diunggah di akun Twitter resmi Oppo Mobile India ini juga mencantumkan tanggal peluncuran. Meski bukan dalam postingan secara resmi, melainkan di salah satu sudut di kolom komentar. Dimana disebutkan jika Oppo F7 akan hadir pada 26 Maret di India sana.
Make way for the all-new #OPPOF7 now with an awesome notch screen. Can you guess who the Indian cricketer is behind the phone? pic.twitter.com/dc2vaHlm2m
— OPPO India (@OPPOIndia) March 10, 2018
Sejauh ini, spesifikasi Oppo F7 juga belum terungkap sepenuhnya. Ponsel ini diketahui akan menawarkan layar 19:9 berukuran 6,2 inci dengan resolusi FullHD+.
Oppo F7 juga akan mengusung jargon “Selfie Expert” andalan Oppo, dimana ia dibekali kamera 25MP sebagai sensor kamera selfie andalan.
Dan sebagai penerus dari Oppo F5, sudah tentu ponsel baru ini juga akan dibekali beberapa fitur keren lain, seperti fitur A.I, dukungan real-tile HDR, dan improved beauty mode dengan Sticker AR.
BACA JUGA :
- 10 Smartphone Mirip iPhone X yang Belum Meluncur
- Pertahankan Desain FullView, Vivo V9 Juga Bakal Miliki Poni Kekinian
Spesifikasi lainnya masih belum jelas. Namun melihat desainnya yang mirip Oppo R15, ada kemungkinan ia akan mengusung Snapdragon 670 terbaru atau MediaTek Helio P60 sebagai pemacu utama ponsel. Namun untuk OS, jelas diharapkan bahwa Oppo F7 ini bakal hadir dengan Android Oreo terbaru.