RANCAH POST – Cerita tentang kesetiaan hewan peliharaan seperti kucing dan anjing pada majikannya memang tidak pernah gagal membuat kita terharu. Salah satunya adalah kisah seekor anjing yang berasal dari Argentina.
Anjing yang bernama Capitan ini mati setelah selama 11 tahun hidup dan tinggal di kuburan pemiliknya.
Anjing tersebut baru berusia 4 tahun saat pemiliknya Miguel Guzman meninggal dunia tahun 2006 lalu.
Setelah beberapa hari Guzman dikebumikan, Capitan pun hilang. Keluarga Guzman sempat menganggap anjing tersebut mati atau menemukan rumah baru.
Namun, alangkah terkejutnya mereka saat menemukan Capitan yang berada di makan Guzman saat mereka berziarah.
Mereka pun makin kaget saat mengetahui fakta bahwa anjing tersebut tinggal di komplek pemakaman tersebut.
Istri Guzman pun mengungkapkan rasa terharunya dengan kesetiaan anjing tersebut pada suaminya.
Ia bahkan tak habis fikir bagaimana anjing tersebut bisa menemukan makam suaminya sementara lokasinya jauh dari rumahnya dan anjing tersebut tidak dibawa ke makam saat Guzman dikuburkan.
Anjing setia ini pun dikenal oleh para pekerja serta staf pemakaman. Mereka menceritakan bahwa anjing tersebut kerap berkeliling di komplek pemakaman pada malam hari dan kembali lagi ke makam pemiliknya.
Karena merasa iba, mereka pun memberi makan dan juga mengurus anjing tersebut.
Putra Guzman pun sempat membawa anjing tersebut untuk pulang ke rumahnya. Namun lagi-lagi Capitan tetap selalu kembali ke makam majikannya.
BACA JUGA : Mengharukan, Seekor Kucing Mati Diatas Kuburan Majikannya
Namun setelah 11 tahun setia tinggal di makam majikannya, anjing setia tersebut itupun menyusul sang pemilik ke alam baka.