RANCAH POST – Pedangdut Ayu Ting Ting belum lama ini muncul dengan kabar yang cukup mengejutkan. Bagiamana tidak ia dikabarkan akan segera menikah dalam waktu dekat ini.
Tentu saja hal ini membuat para netizen heboh dan juga penasaran dengan siapa yang akan menjadi suami dari Ayu.
Paranormal kondang Indonesia Mbah Mijan sempat menuliskan sebuah cuitan yang menyebutkan bahwa calon pedangdut ini memiliki inisial O.
Dikabarkan pula bahwa sosoknya ini bukan lah seorang artis.
Sementara itu sebelumnya para netizen sendiri telah menaruh kecurigaan pada sosok Raffi Ahmad dan juga Ivan Gunawan yang akan menjadi suami Ayu.
Namun hal yang mengejutkan justru terjadi dari pihak keluarga Ayu sendiri. Sang ayah justru membantah berita tersebut.
Abdul Rozak mengatakan bahwa kabar pernikahan anak sulungnya ini sama sekali tidak benar dan hanya gosip saja.
Ia juga mengatakan bahwa dirinya sendiri baru mendengar kabar tentang Ayu menikah saat ini.
Namun ia juga berharap jika suatu saat Ayu menikah, ia ingin suaminya sayang pada anaknya dan juga cucu satu-satunya.
Sementara itu kabar pernikahan ini mulai menyebar setelah Ivan Gunawan mengunggah sebuah sketsa rancangan gaun pernikahan.
Dlam foto tersebut ia juga mengucapkan selamat atas pernikahan Ayu dan juga mengatakan gaun tersebut adalah untuk Ayu.
BACA JUGA
- Bukan Ivan Gunawan Apalagi Raffi Ahmad, Mbah Mijan Ramal Ayu Ting Ting Nikahi Pria Ini
- Pernyataan Ivan Gunawan ini Bikin Netizen Heboh, Sebut Ayu Ting Ting Bakal Menikah Bulan Ini
Bahkan Ivan juga mengatakan bahwa Ayu akan menikah dalam waktu dekat. Lebih tepatnya pada tanggal 20an bulan ini.