RANCAH POST – Xiaomi diharapkan akan merilis duo Redmi 5 hari ini. Jelang peluncuran resmi tersebut, foto bocoran kembali beredar sekaligus mengkonfirmasi spek chipset yang akan diusung kedua handset.
Sebagian besar spesifikasi Xiaomi Redmi 5 dan Redmi 5 Plus telah diungkap saat handphone tengah diuji dan dilakukan sertifikasi di badan regulasi TENAA beberapa waktu lalu.
Duo handphone Redmi 5 dan Redmi 5 Plus juga dikonfirmasi bakal menjalankan desain user-interface terbaru milik perusahaan, MIUI 9.
Nah, dalam bocoran anyar kali ini. Foto yang beredar menunjukkan dua handset Xiaomi Redmi 5 dipastikan akan menjalankan chipset Qualcomm Snapdragon.
Spek Redmi 5 yang dikonfirmasi antara lain layar 5.7 inci FullView menggunakan aspek rasio 18:9. Dukungan chipset octa-core Snapdragon 450 dengan fabrikasi 14nm, GPU Adreno 506, dan kamera utama 12 megapiksel.
Xiaomi Redmi 5 Plus akan ditawarkan dengan layar lebar 5.99 inci, dukungan chipset Snapdragon 625 yang sudah memiliki kemampuan rekam video 4K.
Soal banderol, harga Xiaomi Redmi 5 dan Redmi 5 Plus terungkap di peritel AliExpress beberapa waktu lalu dimana perangkat akan dijual mulai Rp2.7 jutaan.
Kabar kehadiran Xiaomi Redmi 5 dan Redmi 5 Plus juga sudah merapat ke Indonesia, dimana kedua perangkat telah disetujui TKDN di Kemenperin.
Artinya, duo Redmi 5 ini hampir dapat dipastikan akan dijual resmi di pasar smartphone Indonesia.