RANCAH POST – Baru-baru ini, pengguna aplikasi pesan WhatsApp berbasis Android dihebohkan dengan kehadiran pesan numerik. Betapa tidak, jika pesan tersebut dibuka mendadak membuat smartphone ngehang.
Tak sedikit, pesan WhatsApp yang bikin handphone Android ngehang tersebut menjadi bahan iseng dikirimkan kepada pengguna lain. Sontak saja, kehebohan pesan berantai ini berakhir dengan kepanikan pengguna.
Isi pesan WhatsApp yang membuat ponsel Android ngehang berupa rangkaian angka yang terdiri dari kombinasi angka 4 dan angka 0 yang dipisahkan oleh titik.
Beberapa pengguna WhatsApp untuk Android merasakan ganasnya isi pesan ini, smartphone Android tiba-tiba membeku bahkan ada yang berhenti secara paksa (force close).
Saat membuka pesan WhatsApp pada obrolan teman atau grup yang berisikan angka tersebut terasa berat bahkan hang, namun tidak berlaku pada saat membuka pesan yang tidak berisi angka tersebut.
Penelusuran Rancah Post, saat pesan WhatsApp berisi 4.4.4.4.0.0 tersebut dikirimkan ke perangkat iOS, handset biasa-biasa saja tanpa ada lag seperti yang dialami Android.
Saat dibuka pada aplikasi WhatsApp terinstal di perangkat minim RAM, handphone langsung hang dan aplikasi crash.
Namun saat dicoba pada perangkat yang memiliki cukup RAM, handset hanya lag beberapa detik dan kembali normal.
Mengetahui ada bug yang membuat ponsel Android nge-hang, sontak saja pesan berantai berisi 4.0.4.0 pun jadi seliweran dijadikan bahan untuk iseng.
Pesan broadcast yang dikirim di WhatsApp itu bertuliskan seperti berikut di bawah.
Jangan dibuka nanti jadi lemot 4.4.4.4.0.0.0………4.0.4.0.4.0.4.0.4.0
SELAMAT HP ANDA MENJAD LEMOT
Solusi atau cara untuk menghindari lag atau hang pada handphone Android lantaran pesan ini yaitu segera hapus angka tersebut atau meminta teman yang mengirim pesan untuk menariknya.
- Cara Share Live Location di WhatsApp Android dan iOS
- Begini Cara Tarik Pesan WhatsApp Yang Sudah Terkirim Lebih dari 7 Menit
- Cara Hapus Pesan WhatsApp Yang Sudah Terkirim Secara Permanen
Adapun penyebab ponsel Android hang saat membuka pesan 4.0.4.0 ini dikarenakan bug pada aplikasi WhatsApp yang membuat sistem operasi lama memproses data.