RANCAH POST – Aksi Bullying kembali terekam kamera dan langsung viral di media sosial. Hal yang membuat miris sekaligus prihatin, bullying itu dilakukan di dalam mesjid saat korbannya sedang shalat jamaah.
Dalam video yang diunggah akun Mat Hj Salus, terlihat sejumlah anak mengganggu seorang anak yang sedang shalat di hadapan mereka.
Tak hanya sekali, aksi bullying terhadap korban itu dilakukan berkali-kali mulai dari ‘diplorotin’ celana hingga ditendang sampai terjatuh.
Meski sempat melawan, mereka terus saja mengganggu anak yang shalat di shaf kedua tersebut. Tidak diketahui kapan peristiwa di Malaysia itu terjadi, namun hal itu tentu saja membuat netizen marah.
BACA JUGA: Kelakuan Cabe-Cabean Jaman Now Main-Main dengan Shalat ini Bikin Ingin Berkata Kasar
“Kes serupa ink tidak sepatutnya berlaku didalam rumah Allah.sampai hati budak yg mendirikan solat diperlakukan macam binatang.dimana sifat sebagai manusia.adakah kedua ibubapa mereka tidak mendidik anak2 bagaimana beradab didalam rumah Allah..???” tulis akun Mat Hj Salus, 17 Oktober 2017.
Aksi bullying yang terjadi saat shalat itu pun dikomentari banyak netizen.
Yayah Adam Humaira: “Ini bukan jahat tp tak dak adap.. bila adap sopan santun makin dimamah usia.. jadi mcm ni la anak anak sekarang..”
Nur Zafirah Ramli: “panas lak hati tgk video ni.”
Zaliz Sya: “kurang ajar…yg buat perangai bukan bdk kecik,dh bsr2 pon…perangai mcm apa.”
Sri Mulatsih: “Itu yg jlas bukan anak2 bercanda tp mereka lagi membuly… Dan tu rekaman cctv.. Coba liat orang yg disebelah anak2 itu, kan bpk2 itu baru dtg.. Ga mungkin ga liat aksi mereka.”
Fariklit Yahya: “Seharusnya satu anak sholat diapit yang dewasa…biar terjagai…yg dewasa mestinya paham karakter anak…”