RANCAH POST – Acer kembali menghadirkan tiga varian laptop baru di Indonesia. Dan ketiganya merupakan edisi spesial, karena hadir dengan dukungan prosesor generasi ke-8 dari Intel Core.
Ketiga varian notebook baru ini tak lain adalah Acer Swift 3, Spin 5 dan Aspire E5-476. Yang masing-masing hadir untuk sektor pasar berbeda bisa dibilang, dan memang hadir dengan harga berbeda pula.
Misalnya seperti Acer Spin 5 untuk pasar mobilitas, dengan bobot 1,5 Kg saja dan ketebalan cuma 15,9 mm.
Sedangkan Swift 3 hadir untuk pengguna dengan kebutuhan lebih, dan juga menawarkan bobot lebih, mencapai 1,7 Kg. Sementara Aspire E5-476 memiliki boot 2kg.
Acer Spin 5
Tak cuma berbodi ringan, Acer Spin 5 menawarkan spesifikasi terbaik. Dan hadir dalam tiga mode, yakni tablet, display dan “tenda”.
Acer Spn 5 dibekali layar 13,3 inci FullHD dengan Active Stylus untuk kebutuhan lebih. Dan jangan lupa sebuah baterai yang mampu bertahan hingga 13 jam lamanya.
Acer Swift 3
Sementara itu, Swift 3 memiliki kelebihan berupa layar FullHD lebih besar dengan ukuran 4 inci dan memakai panel IPS.
Laptop ini juga dilengkapi dukungan 8GB RAM dan model 2×2 MIMO 802.11ac.
BACA JUGA :
- Lenovo Rilis Laptop ThinkPad 25, Edisi Ulang Tahun dengan Penampilan Jadul
- Sasar Kalangan Bisnis, Laptop Baru ASUS P2440 Dilengkapi Fitur Keamanan Mumpuni
Untuk spesifikasi lainnya, perangkat ini memakai dukungan grafis andal dari chip Intel UHD 620 atau Nvidia GeForce MX150 yang sama mumpuni. Serta dibekali baterai dengan kapasitas yang mampu bertahan hingga 10 jam lamanya.
Laptop ini juga dilengkapi berbagai slo seperti USB 3.1, Acer True Harmony, sensor sidik jari, webcam Super HD dan keyboard dengan backlit.
Acer Aspire E5-476
Sementara itu, Acer Aspire ES-476 hadir dengan spesifikasi paling bontot. Meski demikian, perangkat ini dibekali chip Intel generasi ke-8 yang lebih baik dengan dukungan prosesor grafis Nvidia GeForce MX150.
Meski dinilai lebih rendah dalam hal spesifikasi, Acer Aspire E5-476 ini memiliki kelebihan tersendiri, yakni upgradable hardware melalui akses khusus di bagian bawah laptop.
Perangkat ini mampu mengoperasikan RAM hingga kapasitas maksimal 32GB dengan dukungan hardisk dan SSD. Yang memiliki dua slot berbeda, sehingga bisa dipasang sekaligus.
Sementara untuk harganya sendiri. Acer Swift 3 dibanderol Rp11,7 juta, Spin 5 dibanderol Rp14 jutaan dan Acer Aspire E5-476 ditawarkan mulai Rp8 jutaan.