RANCAH POST – Seorang wisatawan asal Rusia, Natalia Borodina tewas tersambar tiang lampu setelah mengeluarkan kepalanya melalui jendela mobil ketika berlibur di Karibia.
Natalia Borodina disebutkan mengeluarkan sebagian tubuhnya termasuk bagian dada melalui jendela mobil yang saat itu tengah melaju di jalan raya Republik Dominika.
Kejadian mengerikan itu terekam kamera telepon seluler milik teman Borodina, Ivanna Boirachuk (32), yang saat itu tengah mengemudikan mobil.
Dalam video tersebut, Natalia Borodina (35) nampak tertawa sembari mengigit jari hingga akhirnya menghantam sebuah benda yang disebut sebagai tiang lampu.
BACA JUGA: Gabung ISIS, Mantan Lady Rocker Sally Jones Tewas dalam Serangan Drone AS
“Wanita itu tengah bersenang-senang dengan memperlihatkan payudaranya saat temannya mengemudikan mobil,” kata petugas berwenang, dilansir Channel News Asia, Jumat (13/10/2017).
Nahas, meski sempat dilarikan ke rumah sakit, Natalia Borodina akhirnya meninggal lantaran luka yang dideritanya sangat parah.
Sementara itu, diberitakan Moskovsky Komsomolets, salah satu surat kabar Rusia, peristiwa mengerikan itu terjadi di jalan raya dekat Punta Cana. Natalia dan Ivanna saat itu tengah mengendarai Kia Picanto warna merah.
Natalia meninggalkan seorang anak yang saat itu sedang berlibur bersamanya di Republik Dominika. Informasi mengatakan, Natalia yang berasal dari Zlatoust itu baru-baru ini bekerja sebegai agen real estate di resor Cannes.