RANCAH POST – Event IFA 2017 bisa dibilang sudah lama diincar Sony, sebagai momen terbaik untuk memperkenalkan sejumlah ponsel terbaru mereka. Termasuk grup flagship Sony Xperia XZ1 dan XZ1 Compact.
Xperia XZ1 bisa dikatakan sebagai salah satu pengganti dari seri flagship Xperia Z series, dan merupakan generasi kedua dari Xperia XZ.
Ponsel ini dikabarkan hadir dengan spesifikasi kelas high-end dengan kemampuan diatas rata-rata.
Kini sebuah bocoran baru kembali beredar, menampilkan desain dan render dari Xperia XZ1 yang jelas tampak berbeda dengan Sony Xperia XZ Premium yang merupakan seri terkakap saat ini.
Ada beberapa hal yang bisa kita amati dari render baru ini. Dimulai dari bagian bezel di atas dan bawah layar yang cukup tebal. Jauh dar kesan bezeless yang belakangan ini cukup populer.
Adapun hal menarik lain adalah bagian punggung ponsel, yang menampilkan LED Flash unik seperti milik Meizu, yang disusun berjejer di tengah punggung ponsel bagian atas.
Namun di sana bukan cuma Flash melulu, karena ada pula beberapa sensor lain, seperti sensor cahaya, laser autofokus dan beberapa modul aneh yang cukup asing.
Celah yang ada di atas flash juga menjelaskan, bahwa bodi ponsel Xperia XZ1 ini memakai bahan logam. Namun beberapa bagian sisinya kemungkian bakal memakai bahan plastik, untuk menjaga fungsi radio tetap berjalan normal.
Bocoran ini sendiri datang dari salah seorang tipster kenamaan, yakni Roland Qunadt yang mengunggah foto tersebut melalui akun Twitter @rquandt miliknya.
Sony Xperia XZ1 pic.twitter.com/ymb3KpFTF6
— Roland Quandt (@rquandt) August 23, 2017
Adapun Sony Xperia XZ1 ini sendiri bakal dibekali layar FullHD 1080p berukuran 5,2 inci. Dengan dukungan prosesor Snapdragon 835 dan diperkuat 4GB RAM. Ponsel ini juga akan menawarkan memori internal, dengan kapasitas mencapai 64GB.
Selain Xperia XZ1, pada event IFA 2017 mendatang perusahaan asal Jepang ini juga akan meluncurkan Sony Xperia XZ1 Compact yang merupakan versi mininya.