RANCAH POST – Harga Samsung Galaxy J5 Prime. Memang jika membahas baik spesifikasi dan harga Samsung J5 Prime, sudah bisa dikatakan pasti ia lebih mumpuni dibanding Galaxy J5 2016.
Mengingat bahwa ponsel ini sendiri sejatinya merupakan seri upgrade dari Galaxy J5 2016, yang memang sengaja dirancan untuk memberikan pengalaman lebih bagi pengguna.
Namun juga tak bisa dipungkiri, bahwa spesifikasi Samsung Galaxy J5 Prime ini masih dipertanyakan, dan diperbandingkan. Apakah dengan harga yang ditawarkan, Samsung J5 2016 benar-benar telah tergantikan? Ataukah perbedaan kedua ponsel ini tidak terlalu jauh?
Hal ini jelas berpengaruh bagi konsumen khususnya, karena diakui atau tidak akan sangat disayangkan jika merogoh kocek lebih dalam untuk membeli Galaxy J5 Prime, sementara performanya sendiri sama saja dengan Galaxy J5 2016.
Untuk itu, kali ini kita akan membuat sedikit review mengenai perbandingan spesifikasi dan harga Samsung Galaxy J5 Prime vs Galaxy J5 2016. Manakah yang lebih mumpuni?
Spesifikasi Samsung Galaxy J5 Prime vs Galaxy J5 2016
Sebagaimana dikatakan sebelumnya, bahwa spesifikasi Samsung J5 Prime seharusnya lebih unggul. Bagaimanapun ponsel ini hadir sebagai seri upgrade. Namun apakah faktanya demikian?
Samsung Galaxy J5 Prime sendiri dibekali layar PLS TFT berukuran 5 inci dengan resolusi layar HD 720 x 1280 piksel.
Layar ini jelas memiliki kerapatan hingga 294ppi dan dilapisi Corning Gorilla Glass.
Untuk sektor pacunya sendiri, Galaxy J5 Prime menawarkan dukungan prosesor Exynos 7570 Quad dengan CPU quad-core 1,4 GHz Cortex-A53 dan GPU Mali-T720.
Smartphone andal ini juga dilengkapi 2GB RAM, dengan dua varian memori internal berkapasitas 16GB dan 32GB.
Adapun untuk memperluas ruang simpan, tersedia microSD yang mampu menampung hingga 256GB memori eksternal. Dan OS Android 6.0.1 juga hadir sebagai OS bawaan.
Beralih ke sektor kamera, ada dukungan sensor 13MP f/1.9 sebagai kamera utama. Dimaksimalkan dengan fitur autofokus dan LED Flash. Sementara kamera selfie menawarkan sensor 5MP f/2.2.
Ponsel ini juga dibekali dukungan teknologi 4G LTE, WiFi 802.11, GPS, Bluetooth v4.2 dan microUSB v2.0 dengan dukungan OTG.
Ponsel ini juga sudah menawarkan sensor pemindai sidik jari di tombol home fisik di bawah layar. Dan tidak lupa btaerai 2400 mAh sebagai sumber tenaga.
Kemudian untuk spesifikasi Samsung J5 2016 sendiri ia sudah dibekali layar Super AMOLED berukuran 5,2 inci dengan resolusi HD 720 x 1280 piksel. Menghasilkan kerapatan hingga 282ppi.
Di bawah layar dibekalkan Snapdragon 410 sebagai andalan, dengan CPU quad-core 1,2 GHz Cortex-A53 dan GPU Adreno 306.
Ponsel ini juga dibekali 2GB RAM, dengan memori internal 16GB yang upgradable hingga 256GB dengan slot microSD.
Adapun software yang ditawarkan adalah OS Android 6.0.1 Marshamllow yang sama.
Sedangkan kamera pada ponsel ini mengusung sensor 13MP f/1.9 sebagai kamera utama, lengkap dengan autofokus dan LED Flash. Serta sebuah sensor kamera selfie 5MP f/1.9 yang juga didukung LED Flash.
Konektivitas yang ditawarkan juga sama lengkap. Dimana Samsung membekalkan dukungan 4G LTE, WiFi 802.11, GPS, Bluetooth v4.1 dan microUSB v2.0.
Namun ponsel ini masih belum mendukung fitur pemindai sidik jari, tapi sudah dilengkapi btaerai 3100 mAh sebagai sumber tenaga.
Harga Samsung Galaxy J5 Prime vs Galaxy J5 2016
Meski hadir lebih awal, tak dipungkiri jika spesifikasi Samsung J5 2016 lebih andal dan mumpuni. Ia dibekali layar Super AMOLED, dan menawarkan kamera selfie dengan aperture f/1.9 dan dibekali LED Flash.
Sementara Samsung Galaxy J5 Prime sendiri memakai layar PLS TFT dengan kamera selfie serta baterai yang lebih rendah dari Galaxy J5 2016.
Ia hanya menang dari balutan bodi berdesain premium yang ditawarkan, kapasitas memori internal 32GB untuk sejumlah varian dan sensor pemindai sidik jari.
BACA JUGA : Perbedaan Harga Samsung Galaxy J5 Pro vs Galaxy J7 Pro dan Spesifikasi Lengkapnya
Adapun harga Samsung J5 Prime sendiri saat ini dibanderol mulai Rp2.499.000 di sejumlah toko online. Sementara harga Samsung Galaxy J5 2016 dibanderol Rp2.399.000.
Nah, demikianlah review singkat mengenai harga dan spesifikasi Samsung Galaxy J5 Prime vs Galaxy j5 2016. Keduanya memiliki kelebihan masing-masing, dan kekurangan yang saling melengkapi.
Tentukan mana yang lebih cocok dengan kebutuhan Anda, karena kedua ponsel ini sama-sama pantas untuk dijadikan andalan.