RANCAH POST – Selain karier menyanyinya, rupanya kisah asmara Aurel Hermansyah jauh lebih banyak menarik perhatian publik. Terlebih Aurel Hermansyah merupakan selebritas yang selalu menampilkan kemesraannya bersama sang kekasih, yakni Rabbani Zaki.
Hal tersebut pun telah diketahui oleh sang ibu yakni Krisdayanti. Lalu apa kata Krisdayanti mengenai gaya pacaran Aurel Hermansyah yang selalu tampil mesra ini?
‘Ya namanya juga anak 19 tahun, tentu kita sempat juga umur segitu. Masih di dalam batas wajar ya,’ tutur Krisdayanti di Depok, Jawa Barat pada Senin 7 Agustus 2017 kemarin.
BACA JUGA : Krisdayanti Unggah Foto Bareng Aurel Hermansyah dan Tulis Caption Ini, Netizen Baper
Walaupun demikian, Krisdayanti tetap mengawasi tindakan Aurel Hermansyah. Bahkan, karena terlalu sering mengingatkan putri sulungnya tersebut Krisdayanti sempat dikatakan cerewet.
‘Sebagai seorang ibu terus harus bisa memantau anak pastinya. Tetapi memang anak zaman sekarang gak suka terlalu dirusuhi ataupun diganggu privasinya. Hanya kami tetap pantau, Mimi dibilangnya cerewet, yang gak apa-apa-lah,’ tutur mantan istri Anang Hermansyah ini.
Tetapi, hal tersebut dimaklumi oleh Krisdayanti. Istri Raul Lemos tersebut yakin jika suatu saat nanti Aurel akan paham dengan sikapnya tersebut.