RANCAH POST – Raksasa elektronik Taiwan, ASUS telah dilaporkan memiliki sederet smartphone baru siap luncur tahun ini. Salah satunya, Zenfone 4 Max (ASUS_X00ID) baru-baru ini telah merapat ke Ditjen Postel Indonesia.
ASUS Zenfone 4 Max yang mengusung nomor model ASUS_X00ID ini sebelumnya telah memenuhi TKDN di Kementerian Perindustrian dengan mengantongi nilai 30.20%.
ASUS Zenfone 4 Max (ZC554KL) juga telah dilakukan pengujian di situs benchmark GFXBench dan Geekbench pada bulan Mei lalu, telah disertifikasi di WiFi Alliance dan Bluetooth SIG.
Seperti biasa, Postel tidak mengungkapkan apa-apa soal detail bahkan fitur dan spesifikasi yang akan diemban perangkat ASUS ini.
Namun jika melihat spesifikasi yang dibocorkan Geekbench, Zenfone 4 Max ini disebutkan akan dibesut chipset quad-core 1.4 GHz Qualcomm, RAM 2GB, dan menjalankan sistem operasi Android 7.1.1 Nougat.
Sedangkan menurut GFXBench, ASUS Zenfone 4 Max (ZC554KL) ini dikemas layar 5.5 inci dengan resolusi HD, prosesor octa-core 1.4 GHz Qualcomm, RAM 3GB, memori internal 32GB, dan konfigurasi kamera ganda (13 MP + 5 MP) di bagian belakang.
Setelah perangkat resmi disertifikasi di TKDN dan Postel, maka ponsel diharapkan akan segera meluncur resmi di pasar Indonesia.
Kita tunggu saja.