RANCAH POST – Ponsel flagship Motorola berikutnya tengah menjadi sorotan. Setelah tidak jadi meluncur pada 27 Juni kemarin, Motorola Moto Z2 kini menyambangi situs GFXBench.
Seperti biasa, situs benchmark pun membocorkan beberapa poin spesifikasi penting yang akan diusung oleh ponsel flagship Motorola itu.
Menurut GFXBench, Motorola Moto Z2 akan dikemas layar 5,5 inci dengan menawarkan resolusi layar qHD (2.560 x 1.440 piksel).
Urusan jantung pacu, Moto Z2 didukung chipset octa-core 2.45 GHz Qualcomm Snapdragon 835 yang dipasangkan bersama chipset grafis Adreno 540, dan dijalankan dengan sistem operasi Android 7.1.1 Nougat.
Ponsel unggulan penerus Moto Z ini akan dibekali kapasitas 4GB RAM, media penyimpanan internal seluas 64GB, dan ada kemungkinan disediakan slot kartu microSD.
Selain itu, Moto Z2 juga akan disematkan fitur kamera utama beresolusi 12 megapiksel di bagian belakang dengan kemampuan merekam video 4K. Sementara di depan, hadir kamera selfie 5 megapiksel.
Seperti halnya Moto Z, Moto Z2 diharapkan akan menggunakan fitur aksesoris Moto Mods.
Motorola disebut-sebut akan mengumumkan Moto Z2 pada tanggal 27 Juni lalu, meski demikian perusahaan tak kunjung merilis perangkat.