RANCAH POST – Diharapkan meluncur awal bulan depan, berbagai bocoran untuk Moto Z2 Play kembali beredar. Kini ia muncul dalam sebuah video menarik, yang mengungkap tak hanya desain ponsel, melainkan sejumlah informasi mengenai spesifikasi Moto Z2 Play juga.
Salah satu fitur yang tampak dipamerkan pada video ini adalah Turbo Power Charger, yakni fitur pengisian cepat khusus yang dikembangkan Motorola.
Sebelum video ini beredar, Motorola Moto Z2 Play sendiri sempat muncul dalam sejumlah bocoran. Salah satunya ia muncul di laman TENAA yang selain mengungkap desain, namun juga memaparkan seperti apa spesifikasi Moto Z2 Play tersebut.
Ponsel ini juga diketahui hadir dengan kamera 12 megapiksel di bagian punggung dan dihiasi logo Moto sebagaimana biasanya. Dan untuk desain sendiri, Moto Z2 Play menawarkan bodi tipis berukuran 5,9 inci saja, dengan layar FHD 1080p berukuran 5,5 inci.
Selain di TENAA, bocoran spesifikasi Moto Z2 Play ini juga sempat muncul di GeekBench dan GFXBench. Dimana ia dikatakan hadir dengan prosesor anyar Snapdragon 626 dengan dukungan 4GB RAM, 64GB memori internal dan OS Android 7.1.1 Nougat terbary.
Ponsel ini juga dikabarkan hadir dengan fitur laser autofokus yang menemani kamera 12MP di bgaian punggungnya.
Dan untuk baterai sendiri, sejauh ini Moto Z2 Play dikatakan hadir dengan baterai 2820 mAh. Namun entah mengapa, pada video ini Moto Z2 Play dikatakan mengusung baterai 3000 mAh sebagai andalan.
Moto Z2 Play sendiri tak lain merupakan calon penerus dari seri ponsel kakap Moto Z Play yang sempat laris manis tahun lalu. Dan ia akan hadir dengan menawarkan fitur serupa, yakni dukungan aksesoris keren Moto Mods.
Cek videonya di Miaopai.