RANCAH POST – Pantai Eksotis di Jawa Timur. Jika Anda ingin merasakan indahnya berwisata bahari, maka salah satu destinasi liburan yang menawarkan banyak wisata pantainya yang indah dan memukau adalah Jawa Timur.
Provinsi yang beribukota di Surabaya ini, merupakan salah satu provinsi yang dikelilingi oleh samudra hingga selat sebagai batas wilayahnya, yang tentu saja menawarkan banyak sekali pantai-pantainya yang eksotis dan menawan, yang tentu sayang dilewatkan.
Ada banyak destinasi wisata Pantai yang memukau dan eksotis yang ada di Jawa Timur ini, dan tentu saja menjadi pilihan liburan yang sayang untuk anda lewatkan.
Pantai-pantai yang ada di provinsi dengan batas laut Samudra Hindia, Selat Bali hingga Laut Jawa dan Selat Madura ini, merupakan salah satu yang memiliki pasir pantai putih bersih, dan ombaknya yang besar.
Nah, berikut adalah beberapa referensi destinasi wisata pantai eksotis yang ada di Jawa Timur, untuk Anda sambangi.
Pantai Eksotis di Jawa Timur
Pantai Pulau Merah
Destinasi liburan yang satu ini, merupakan salah satu pantai dengan pemandangan alamnya seperti pantai-pantai yang ada di luar negeri sana. Nah, Anda bisa mendapati pantai dengan ombak lautnya yang besar, dan lebarnya hamparan pasir putihnya.
Tidak jauh dari pantai ini, anda bisa mendapati pulau yang ada disekitarnya dengan pemandangan matahari terbenamnya yang semakin menjadikan Pantai Pulau Merah yang ada di Banyuwangi ini, makin menarik untuk disambangi bersama keluarga.
Pantai Papuma
Di Jember, Anda bisa juga mendapati salah satu destinasi wisata pantainya yang menawan indah untuk dikunjungi. Pantai Papuma ini, merupakan salah satu pantai dengan tebing karangnya yang menjadi ciri khas tersendiri, yang tentu saja merupakan salah satu pantai dengan landscape indah dari tebing atas karangnya.
Anda bisa berfoto dan memanfaatkan lokasi pantai ini untuk foto prewedding Anda, karena background pemandangannya amat memukau.
Teluk Ijo Green Bay Banyuwangi
Destinasi yang satu ini, merupakan salah satu pilihan pantai yang indah lagi memukau untuk Anda kunjungi bersama rekan dan keluarga.
Pantai yang satu ini, menawarkan wisata alam dimana Anda bisa camping, memancing, hingga menikmati hamparan pemandangan di sekitarnya yang memukau, dengan pasir putihnya yang lembut, dan air lautnya yang hijau toska, dan tentu saja menjadi salah satu pantai dengan panorama alam menarik yang ada di Banyuwangi.
Pantai Tiga Warna
Beralih ke Malang, Anda bisa mendapati salah satu pantai dengan pemandangan alam yang tak kalah memukaunya dengan pantai lainnya di Jawa Timur. Tempat wisata ini baru diresmikan sekitar tahun 2014, namun menjadi salah satu destinasi liburan yang ramai pengunjung.
Snorkeling, dan melihat aneka terumbu karang bisa Anda lakukan di Pantai Tiga Warna ini, karena pantai berpasir putih ini merupakan salah satu lokasi untuk konservasi terumbu karang.
Pantai Banyu Tibo
Di kawasan Pacitan, Jawa Timur, Anda bisa mendapati pantai yang menawan, dengan pemandangan alam yang berbeda dari pantai lainnya. Yaitu Pantai Banyu Tibo yang mana merupakan salah satu pantai dimana Anda bisa berwisata pantai sembari merasakan sejuknya air terjun yang mengalir hingga bibir pantai.
Paket wisata yang lengkap yang tentu saja sayang dilewatkan di Jawa Timur. Bahkan untuk air terjun pantainya sendiri, tidak akan kering, walaupun dalam masa musim kemarau.
Itulah beberapa pilihan wisata pantai eksotis di Jawa Timur, yang tentu bisa menjadi salah satu destinasi liburan seru untuk Anda kunjungi bersama keluarga.
Semoga bermanfaat untuk referensi liburan anda, dan selamat berlibur.