RANCAH POST – LG sepertinya tidak cukup hanya meluncurkan G6 saja. Meski berbeda dengan tahun lalu, dimana mereka cuman memberikan LG G5 SE untuk pasar Indonesia, kali ini mereka memberikan G6 langsung.
Namun bukan berarti tidak akan ada seri mini, dan kali ini LG G6 dikabarkan sudah menyiapkan varian mini ini dengan nama LG G6 Mini.
Informasi ini memang masih belum resmi dikonfirmasi oleh pihak LG sendiri, sehingga tidak ada jaminan kuat. Namun mengingat apa yang terjadi tahun lalu, kemungkinan hadirnya LG G6 Mini memang cukup besar.
Sama seperti LG G6, ponsel LG G6 Mini juga akan dibekali layar FullView degan rasio layar ke bodi di bawah 80%. Dan ukuran layar ponsel ini sedikit lebih kecil, hanya 5,4 inci saja.
Namun meski tidak sekeren G6, layar ini masih mengusung rasio 18:9, yang artinya ponsel ini akan dibuat ramping, atau kecil dengan tubuh memanjang dibandingkan ponsel biasa.
Sayangnya, yang kita ketahui sejauh ini baru ukuran layar saja, sementara spesifikasi lain masih jadi misteri.
Meski ada kemungkinan bahwa ponsel ini juga akan menawarkan spesifikasi yang tidak kalah menggoda. Misalnya seperti prosesor terbaru dari Snapdragon kepala-6, atau prosesor seri Snapdragon 8xx dari Qualcomm yang lebih tua dari milik G6.
Meski demikian, jika benar bahwa ponsel ini akan hadir dalam waktu dekat, artinya bocoran spesifikasi lain dari LG G6 Mini juga akan beredar tak lama lagi. Jadi mari kita nantikan saja tanggal mainnya.