RANCAH POST – Gambar lain dari flagship Xiaomi kembali muncul dan beredar. Xiaomi Mi6 Plus kini tampil dari bagian depan, dan menunjukkan beberapa kelebihan yang diusungnya.
Salah satunya adalah dukungan sensor pemindai iris dan sensor sidik jari. Dan tampaknya bocoran baru ini berasal dari salah satu render resmi yang akan dijadikan sebagai render promosi Xiaomi Mi6 nantinya.
Ya, dari gambar kali ini kita bisa menikmati bagian depan ponsel, meski ini bukan bocoran foto seperti sebelumnya. Namun beberapa fitur tampak terlihat lebih jelas dalam bocoran baru ini.
Misalnya seperti bagian sensor pemindai iris di samping kamera depan dan lubang speaker. Fitur ini akan jadi fitur tambaha bagi pengguna yang enggan memakai sensor pemindai sidik jari, dalam kondisi darurat (tak bisa memakai jari) atau sekedar gaya-gayaan.
Dan dengan banyaknya bocoran yang muncul, termasuk bocoran kali ini sekaligus mengkonfirmasi bahwa Xiaomi Mi6 tidak akan hadir dengan gaya yang sama seperti Xiaomi Mi MIX. Dengan demikian bocoran bodi Mi6 yang tampak mengusung desain bezeless super sebelumnya hanya karya para fans saja.
Ada dua titik di samping kiri dan kanan sensor sidik jari pada ponsel Mi6 ini, dimana keduanya diprediksi merupakan tombol navigasi kapasitif yang berfungsi sebagai back dan task. Sementara tombol home sendiri dikatakan tidak akan berfungsi layaknya tombol home fisik, namun lebih seperti tombol kapasitif.
Dengan demikian, kuat dugaan jika sensor pemindai sidik jari yang dipakai Xiaomi Mi6 ini masih menggunakan sensor berbasis ultrasonic seperti pada Xiaomi Mi 5s sebelumnya.
Xiaomi Mi6 sendiri akan hadir dengan dukungan prosesor Snapdragon 853, dan ia juga akan tampil bersama varian lain bernama Xiaomi Mi6 Plus yang menawarkan spesifikasi kurang lebih sama. Dan spesifikasi Xiaomi Mi6 sendiri sudah muncul di GFXBench beberapa waktu lalu.
Namun model Mi6 Plus ini akan dibekali sensor kamera ganda, dan ukuran layar lebih besar dari Mi6 biasa.