RANCAH POST – Setelah menjadi misteris selama ini, tanggal peluncuran Xiaomi Mi6 akhirnya diungkap juga. Dan percaya atau tidak, ponsel andalan ini akan diresmikan 7 hari dari sekarang. Dengan kata lain semunggu mendatang.
Diam-diam menghanyutkan memang, siapa sangka Xiaomi akan meluncurkan Mi6 11 April mendatang, dan informasinya baru dikonfirmasi hari ini.
Informasi ini sendiri datang dari UC Browser di China. Namun sekali lagi, sayangnya informasi ini bukan informasi asli. Hal ini juga telah diklarifikasi oleh Direktur Marketing Xiaomi, Zang Zhiyuan melalui akun Weibo miliknya.
Menurutnya, pemberitaan ini tidak benar sama sekali, dan kemunculan hitungan mundur untuk Mi6 di UC Browser hanyalah kebetulan semata, karena kesalahan saat pengujian atau tes untuk peluncuran aslinya nanti.
Ia juga menambahkan bahwa informasi yang dibeberkan dalam hitungan mundur tersebut tidaklah benar adanya.
Memang, dalam hitungan mundur Mi6 ini dibeberkan informasi mengenai spesifikasi ponsel kakap tersebut. Di sana tertulis bahwa Mi6 Plus akan dibekali layar 5,7 inci dengan resolusi 2K.
Ponsel ini juga dikatakan hadir dengan prosesor Qualcomm Snapdragon 835 yang menawarkan CPU 2,45 GHz dan dilengkapi GPU Adreno 540.
Ponsel ini juga akan menawarkan pilihan memori internal 32GB dengan 4GB RAM. Dan dibekali sensor kamera Sony IMX400.
Selain itu, beberapa render yang disertakan di laman tersebut juga tampak diambil dari bocoran render yang beredar belakangan ini. Jadi besar kemungkinan jika ini memang hanya sekedar bahan uji coba saja.
Menurut rumor sebelumnya, Xiaomi Mi6 ini bakal dijual mulai harga Rp6,9 jutaan. Memang masih belum jelas, namun banyak yang berharap jika harga tersebut hanya untuk versi high-end saja, bukan versi standarnya.