RANCAH POST – Manfaat keramas dengan madu. Rahasia mempunyai rambut yang sehat bukan berada dari produk-produk mahal yang dipakai. Rahasia rambut yang sehat ada pada bahan-bahan yang tepat yang bisa memberikan nutrisi luar biasa untuk rambut.
Di pasaran kini sudah banyak produk yang mengklaim akan membuat rambut lembut, berkilau, dan sehat. Tapi kandungan bahan kimia dalam produk-produk tersebut berpotensi merusak rambut dalam jangka panjang lho. Karena itulah, akan lebih baik jika kita mencoba bahan alami yang bebas efek samping untuk merawat kecantikan rambut.
Nah, salah satu bahan alami yang sudah dikenal sejak zaman dulu untuk kecantikan adalah madu. Madu kaya akan kandungan yang sangat baik untuk kulit. Kali ini kami akan coba mengupas manfaat keramas dengan madu yang bisa ladies coba sendiri dirumah.
Madu merupakan kondisioner alami yang sangat banyak mengandung pelembab. Madu mengandung banyak sekali vitamin juga mineral yang akan membuat rambut lebih lembut serta berkilau indah. Selain itu, madu juga bisa memperkuat folikel rambut dan meningkatkan pertumbuhan rambut. Madu mengandung antioksidan kuat yang akan mencegah kerusakan pada rambut dan menjaga kulit kepala agar tetap sehat.
Untuk keramas dengan menggunakan madu sendiri sangat mudah. Cukup campurkan 1 sendok makan madu mentah dan 1/2 cangkir air hangat. Basahi rambut dan tuangkan campuran tadi pada rambut. Pijat-pijat hingga rata selama kurang lebih 1 menit lalu bilas.
Untuk beberapa hari pertama rambut akan kering karena masih dalam tahap penyesuaian dengan madu. Tapi lama kelamaan rambut akan jadi lebih lembut dan sehat.
Nah, itu tadi manfaat keramas dengan madu. Gimana, apa ladies tertarik untuk mencobanya? Selain aman, perawatan rambut yang satu ini juga nggak membutuhkan biaya yg banyak. Semoga bermanfaat.