BERITA CIAMIS, RANCAH POST – Sekda Ciamis Jawa Barat yang juga menjabat sebagai Ketua PBVSI Ciamis Drs. H. Herdiat S, MM secara resmi telah mendeklarasikan diri untuk maju dalam Pilkada Ciamis 2018 mendatang.
Dalam sebuah kesempatan, pernyataan kesiapan untuk mencalonkan diri sebagai calon Bupati Ciamis itu disampaikan Herdiat Sunarya dalam acara maulid nabi tingkat kecamatan di Masjid Agung Kawali, 26 Desember 2016 silam.
Guna memuluskan langkah Herdiat dalam Pilkada Ciamis, relawaan pun mulai menggalang dukungan. Seperti yang dilakukan di Kecamatan Cipaku dengan menggelar silaturrahim dengan sejumlah toko masyarakat di Masjid Alfalah, Dusun Ciawitali, Desa Gereba.
Eman, salah satu relawan menyatakan, silaturrahim ini dilaksanakan dengan maksud membangun kebersamaan dan spirit untuk memenangkan Herdiat sebagai calon Bupati Ciamis.
Ia pun menegaskan bila dukungan terhadap Herdiat dalam Pilkada Ciamis 2018 tersebut terlahir atas dasar empati dan tanpa desakan dari pihak manapun.
“Kekuatan dan dukungan semakin bertambah usai pemetaan dan konsolidasi dilakukan. Kegiatan ini merupakan bentuk konsolidasi para relawan,” ujar Eman, Senin (6/3/2017) silam, sebagaimana dilansir Harapan Rakyat.
Usman, salah seorang tokoh masyarakat Cipaku menyatakan, rasa simpati dan empati dari masyarakat semakin kuat usai bertemu langsung dengan Herdiat. “Masyarakat jadi lebih mengenal karakter beliau, terlebih lagi beliau kami nilai dengan dengan rakyat,” ucap dia.
Dukungan kepada Herdiat yang maju dalam Pilkada Ciamis juga datang dari tokoh pemuda Cipaku, Endang. Endang pun mengungkapkan bahwa dirinya akan mendukung Herdiat terlepas nanti siapa pasangannya. “Sudah waktunya putra daerah memimpin, saya akan merekrut keluarga untuk memberi dukungan,” kata dia.