RANCAH POST – Makanan yang harus dihindari setelah olahraga. Setelah berolahraga cukup lama, seseorang kerap ingin memberikan hadiah atas kerja keras yang sudah dilakukan olehnya.
Tapi, seringnya hadiah tersebut berupa makanan yang kurang baik untuk kesehatan. Ada juga yang memilih untuk memakan makanan sehat, tapi sebenarnya tidak baik jika dikonsumsi setelah olahraga.
Nah ladies, agar kamu tidak salah mengkonsumsi lagi makanan setelah olahraga, berikut merupakan makanan yang harus dihindari setelah olahraga. Yuk, simak penjelasan lengkapnya berikut ini.
Makanan lemak tinggi
Makanan dengan kandungan lemak yang tinggi, baik yang berasal dari lemak sehat seperti minyak kelapa maupun lemak jahat seperti junk food, sebaiknya tidak dikonsumsi setelah olahraga ya ladies. Menurut Courtney Bentley, seorang pelatih pribadi dan ahli gizi olahraga, mengkonsumsi makanan berlemak setelah olahraga akan memperlambat kinerja cepat pencernaan yang dialami tubuh.
Kacang-kacangan dan selai kacang
Kacang mentah dan selai kacang, seperti kacang almond ataupun mete, sebenarnya bagus untuk kesehatan. Tapi, kacang-kacangan merupakan sumber protein dengan lemak tinggi sehingga tidak ideal dikonsumsi setelah olahraga. Alasannya pun sama, yakni karena bisa memperlambat metabolisme tubuh.
Daging merah
Ladies, mungkinkah kamu pernah mengapresiasi diri dengan makan siang lengkap setelah berolahraga? Sebaiknya hindari mengonsumsi daging merah yang tinggi lemak ya.
Salah satu fungsi olahraga yakni meningkatkan kinerja otak. Dengan mengonsumsi daging merah, manfaat itu tidak akan maksimal didapatkan. Lebih baik ganti dengan ikan tinggi protein untuk mengganti daging merah sebagai lauk.
Kopi
Cukup banyak orang yang meminum kopi usai berolahraga. Padahal kopi bisa membuat seseorang mudah dehidrasi. Instruktur fitness, Diana Mitrea, mengatakan bahwa meminum kopi hanya akan membuat tubuh semakin dehidrasi meskipun sebelumnya sudah meminum air mineral. Mengonsumsi air putih dan minuman elektrolit setelah berolahraga sangat diperlukan untuk mengembalikan cairan tubuh yang hilang saat olahraga.
Smoothie tinggi gula
Smoothie sebenarnya terdengar sehat, tapi banyak orang yang salah kaprah dalam pemilihan bahan untuk smoothie. Menurut Mitrea, jika ladies hanya membakar 300 kalori dalam kelas spinning, mengonsumsi 600 kalori smoothie buah berry sebenarnya tidak perlu lho.
Nah ladies, itu tadi 5 makanan yang harus dihindari setelah olahraga. So, jangan salah lagi mengonsumsi makanan usai olahraga jika ingin olahraga yang kamu lakukan tidak sia-sia. Semoga bermanfaat.