RANCAH POST – Telah hampir dua tahun lamanya, Olga Syahputra meninggalkan keluarga, fans serta sahabat-sahabatnya. Olga meninggal dunia 27 Maret 2015 di rumah sakit di Singapura. Walaupun demikian, sosok pria yang riang serta selalu ceria ini tidak akan mudah untuk dilupakan. Ia selalu dikenang oleh para penggemar serta teman-temannya sesama selebriti.
8 Februari, merupakan hari lahir Olga. Pada hari ulang tahun Olga, para sahabat pun kembali mengenang artis serba bisa ini. Hal tersebut terlihat dari Twitter Raffi Ahmad. Raffi masih merasa sedih dengan kepergian sahabatnya tersebut.
Bukan hanya itu saja, Ruben Onsu juga mengucapkan selamat ulang tahun kepada Olga melalui akun Instagramnya. Selain Ruben, Julia Perez juga melakukan hal serupa.
Jessica Iskandar memilih untuk melakukan ziarah ke makam Olga, dirinya juga meminta untuk didoakan serta mendoakan Olga yang mana memang merupakan seseorang yang sangat dekat dengannya.
Sama halnya dengan Jessica Iskandar, adik Almarhum Olga juga melakukan ziarah ke makan sang kakak. Hal ini memang sudah menjadi adat kebiasaan Billy dan keluarga untuk merayakan ulang tahun Olga Syahputra.