RANCAH POST – Meizu Pro 7 kembali membuka jalan bocoran baru di jagat smartphone setelah terungkapnya spesifikasi handset. Terkini, meski tampil dalam gambar berkualitas rendah, handphone Meizu anyar ini seolah mengkonfirmasi bahwa perangkat bakal adopsi layar lengkung di kedua sisi.
Bocoran yang diungkap oleh PriceRaja ini menunjukkan bahwa perangkat merupakan seri Meizu Pro. Tampak, layar sebelah kiri ponsel menampilkan akses shortcut ke aplikasi yang sering digunakan. Pada bagian bawah, terdapat tombol Home yang kemungkinan sudah di-inject dengan sensor sidik jari. Juga, muncul spekulasi bahwa Meizu Pro 7 ini terbuat dari bahan titanium.
Smartphone Pro 7 Meizu diharapkan hadir mengemban layar seluas 5,7 inci dengan resolusi 4K. Handset juga sempat dikabarkan akan didukung prosesor deca-core 64-bit MediaTek Helio X30, namun rumor tersebut dibantah atas laporan tebaru yang mengklaim bahwa Pro 7 akan didukung chipset HiSilicon Kirin 960.
Spesifikasi lain dari Meizu Pro 7 ini, diharapkan phablet akan menawarkan tiga varian RAM, 4GB, 6GB, 8GB, dan ketiga varian tersebut akan membawa memori internal masing-masing 128GB. Sementara soal harga, varian Meizu Pro 7 model RAM 8GB akan dibanderol CNY3799 atau setara Rp7,3 jutaan (kurs hari ini).