RANCAH POST – Bulan Oktober lalu, Huawei telah meresmikan perangkat varian baru dari keluarga Honor, 6X. Tak berhenti sampai di situ, pabrikan ponsel Cina ini kembali akan mempersembahkan ponsel dari keluarga yang sama namun dibanderol harga lebih terjangkau, yakni Huawei Honor 6S.
Kendati masih minim akan bocoran, namun dari gambar render yang berkeliaran di internet, dapat dipastikan Huawei Honor 6S ini tidak akan mengusung konfigurasi dual kamera. Bisa jadi faktor harga terjangkaulah yang membuat perusahaan tidak mengadopsi kamera ganda, akan tetapi spesifikasi lain mungkin akan bisa lebih diandalkan. Seperti kehadiran spesifikasi layar full HD 5,5 inci, fitur dukungan koneksi 4G dan VoLTE, slot SIM hibrid dan kapasitas baterai yang terbilang cukup besar 3340 mAh.
Pindah ke sektor dapur pacu, Honor 6S digembor-gemborkan akan mengandalkan chipset Snapdragon 435. Salah satu chipset Qualcomm yang lahir bersama Snapdragon 625 di awal tahun ini. Sayangnya, tidak seperti model Snapdragon 625, Snapdragon 435 tidak didasarkan pada proses 14nm, melainkan masih menggunakan 28nm. Artinya, tidak dapat mengharapkan adanya efisiensi daya dari prosesor 8 core Cortex-A53.
Huawei Honor 6S diperkirakan akan menggebrak pasar smartphone pada bulan Januar 2017, dan bicara soal banderol harga, kemungkinan perangkat anyar keluarga Honor ini akan dilego USD120 atau USD130, atau setara kisaran antara Rp1,6 juta atau Rp1,7 jutaan.