RANCAH POST – ZTE saat ini dikabarkan kembali sedang menggarap ponsel baru, penerus dari seri Axon Max andalan mereka. Ponsel ini bakal dinamai ZTE Axon 7 Max, sebagai ponsel tambahan yang akan menemani Axon 7 dan Axon 7 Mini yang lebiu dulu diresmikan.
Axon 7 Max sendiri dipercaya akan segera hadir dalam waktu dekat, terutama dengan kemunculannya dalam bocoran foto tebaru, makin memperkuat dugaan bahwa ponsel baru ini akan siap diresmikan dalam waktu dekat.
Bocoran foto yang diduga sebagai prototype dari ZTE Axon 7 Max ini juga tampil dari beberapa sisi, dan cukup detail dan menampilkan nyaris seluruh bagian ponsel. Jadi jelas jika memang Axon 7 Max sudah siap untuk diresmikan.
Gaya desain dari seri Axon 7 juga tampak jelas terlihat di seri Max. Mulai dari body logam yang membalut keseluruhan bagian ponsel, lengkap dengan dukungan kamera ganda yang disusun secara vertikal dengan LED Flash dan sensor laser autofokus di sisi kiri kanan kamera, dan sebuah pemindai sidik jari berbentuk bula besar di bawahnya.
Selain desain, bocoran foto XTE Axon 7 Max ini juga turut membocorkan beberapa detail spesifikasi yang akan diusungnya nanti. Mulai dari layar berukuran 6 inci beresolusi FHD 1080 x 1920 piksel. Sementara bagian dalamnya bakal diisi prosesor Qualcomm Snapdragon 625 dengan ukungan 4GB RAM dan 64GB memori internal. Kapasitas yang cukup besar, terutama dalam hal RAM, namun cukup lumrah untuk sebuah ponsel China.
Sementara di sisi software, ZTE Axon 7 Max ini akan menjalankan OS Android 7.0 Nougat dengan UI bawaan ZTE, MiFavor UI 4.0. Detail spesifikasi Axon 7 Max sendiri diketahui dari informasi yang dibawa pada layar ponsel, yang muncul dalam salah satu bocoran foto.
Sayangnya masih belum ada informasi lebih lanjut mengenai resolusi kamera utama ponsel ini, selain kehadirannya yang disertai dual-LED Flash dan laser autofokus di kedua sisinya. Mungkin informasinya baru akan muncul dalam beberapa hari kedepan.