RANCAH POST – Sebuah video amatir hasil rekaman ponsel tengah hangat diperbincangkan di media sosial baru-baru ini. Betapa tidak, dalam video tersebut menunjukkan seorang anggota polisi tengah terlibat baku hantam dengan seorang pemuda.
Sebagaimana diunggah oleh seorang netizen di Facebook bernama Handika Koja, pada hari Rabu (24/8), memperlihatkan beberapa warga tengah berusaha melerai perkelahian antara seorang anggota polisi berseragam dengan seorang pemuda yang tak mengenakan baju di tengah jalan raya.
Dalam video berdurasi dua menit 31 detik tersebut terlihat beberapa warga tampak melerai perselisihan yang berujung baku hantam. Namun, pemuda yang tidak mengenakan baju tersebut terus menerus berusaha untuk memukul. Kena bogem, petugas polisi pun membalas pukulan-pukulan. Warga yang melerai pun sudah tak dihiraukan lagi, baku hantam bertubi-tubi, bahkan hingga terjatuh ke aspal.
Meski belum diketahui apa penyebab baku hantam antara anggota polisi dengan seorang pemuda yang diklaim terjadi di Gorontalo, Sulawesi Utara, telah menyedot perhatian warga. Tak sedikit warga yang mengenal pelaku meneriakkan untuk menyudahi perkelahian tersebut.
Hingga kini, video telah ditonton sebanyak 57 ribu kali, dan dibagikan sebanyak 1,551 kali. Tidak sedikit netizen berkomentar akan video duel antara polisi dan warga tersebut.
“Ini dgorontalo sulut…. jman skrg org takut dgn tuhan aj gk takut dgn mnusia hahahhhhhhhhhhhh.” kata Ady Buol.
“Salud buat bapak polisinya. Hajar terus pak. Klo bila perlu tangkap dn rehabilitasi cara mnghargai.” ucap Mawar Hitam.
Baku hantam polisi dan pemuda di GorontaloBaku hantam anggota polisi dan seorang pemuda di jalan raya.
Beberapa kali pemuda itu terlihat melancarkan pukulan ke arah wajah anggota polisi.
Beritanya –>
Credit: Handika Koja. Rancah Post
Posted by Rancah Post on Friday, August 26, 2016