RANCAH POST – Cita Citata akhirnya mencabut laporan tentang penipuan sang mantan kekasih yang juga merupakan anggota DPR, Amri Tuasikal, hari Rabu (10/8). Lalu, apakah benar apabila pencabutan laporan tersebut akan membawa angin segar untuk hubungan Cita danjuga Amri?
Nampaknya Cita tetap menganggap Amri sebagai seorang teman, bukan lagi seorang pacar. Ia pun membantah apabila pelaporan itu dianggap hanya sebagai alat untuk mencari sensasi.
“Ya sekarang udah kayak bertemu sama teman,” ujar Cita baru-baru ini. “Cita juga pribadi nggak mau ada perbincangan kasus ini dikatakan settingan ataupun sensasi segala macam, karena Cita kan ke depannya berniat untuk kerja karena udah ada jadwal.”
Menurut Cita, pencabutan laporan itu bukan dikarenakan dirinya masih menyimpan cinta kepada Amri. Tetapi Cita Citata dengan sengaja mencabut laporan karena pihak Amri serta keluarga telah meminta maaf.
“Ya udah, akhirnya dilakukan secara kekeluargaan,” tambah Cita. “Tadi itu spontan dan nggak ada rencana. Kita bertemu, melaksanakan perdamaian dan udah dilakukan.”
Sementara itu, Cita Citata baru-baru ini sudah didapuk untuk menjadi pengisi acara dalam ‘Hallo Indonesia’ di London, Inggris. Di dalam acara tersebut, mantan kekasih Ichal Muhammad tersebut akan memperkenalkan budaya Indonesia.